Bank Neo Kantongi Restu Rights Issue Rp 1,7 T untuk Penuhi Modal Inti

Bank Neo Commerce
PT Bank Neo Commerce Tbk (BBYB)
11/11/2022, 19.50 WIB

Menurutnya, rights issue akan meningkatkan kapasitas pendanaan BNC untuk pengembangan bisnis perusahaan. Sehingga kinerja perusahaan setelah rights issue diproyeksikan akan mengalami pertumbuhan berkelanjutan.

"Target jumlah perolehan dana Rp 1,7 triliun tersebut akan digunakan perseroan untuk memperkuat modal inti dan sebagai modal kerja pengembangan usaha perseroan,” pungkasnya. 

Dalam Prospektus yang diterbitkan, pemegang saham Utama BNC, yaitu PT Akulaku Silvrr Indonesia, PT Gozco Capital dan Rockcore Financial Technology Co.Ltd akan melaksanakan secara penuh haknya sesuai dengan porsi kepemilikannya.

Adapun jadwal rights issue yaitu tanggal pencatatan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada 24 November 2022. Tanggal tersebut bersamaan dengan periode perdagangan HMETD yang berlangsung pada 24 - 30 November 2022.

Akhir pembayaran pemesanan tambahan di 2 Desember 2022, dengan tanggal penjatahan pada 5 Desember 2022 dan tanggal pengembalian uang pemesanan pada 7 Desember 2022.

Halaman:
Reporter: Patricia Yashinta Desy Abigail