Sektor Keuangan dan Industri Dasar Melaju, IHSG Dibuka Menguat 0,33%

Hari Widowati
19 November 2018, 09:56
Bursa
Agung Samosir|KATADATA

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada pembukaan perdagangan awal pekan ini menguat 0,33% ke level 6.032,19 poin. Indeks sektor keuangan dan industri dasar yang melaju paling tinggi mendorong IHSG untuk melanjutkan reli yang dicetak akhir pekan lalu.

Sebanyak tujuh sektor usaha terpantau menguat pada pembukaan perdagangan, Senin (19/11). Indeks sektor keuangan melambung 0,72% menjadi 1.146,11 poin disusul indeks sektor industri dasar yang naik 0,63% menjadi 797,43 poin. Indeks sektor pertambangan menguat 0,45% menjadi 1.871,82 poin. Indeks sektor properti naik 0,43% menjadi 422,13 poin. Adapun indeks sektor agribisnis naik 0,34% menjadi 1.449,46 poin.

Indeks sektor konsumer menguat 0,32% menjadi 2.354,79 poin. Indeks sektor manufaktur juga naik 0,3% menjadi 1.515,95 poin. Sementara itu, indeks sektor infrastruktur turun paling dalam 0,4% menjadi 1.088,04 poin. Indeks sektor aneka industri minus 0,23% menjadi 1.415,03 poin dan indeks sektor perdagangan turun 0,13% menjadi 809,53 poin.

Di Asia, sejumlah indeks bursa utama dibuka menguat. Indeks Nikkei 225 naik 0,35% menjadi 21.775,46 poin. Indeks Hang Seng naik 0,15% menjadi 26.221 poin. Indeks Komposit Bursa Shanghai menguat 0,33% menjadi 2.688 poin. Namun, Indeks Strait Times Singapura turun 0,69% ke 3.062,45 poin.

Nilai transaksi pada awal perdagangan hari ini mencapai Rp 1,28 triliun. Volume saham yang ditransaksikan mencapai 1,3 miliar saham. Sebanyak 175 saham naik, 99 saham turun, dan 122 saham tetap. Minat investor asing untuk berbelanja saham berlanjut dengan net buy Rp 50,83 miliar di seluruh pasar. Saham-saham yang dikumpulkan oleh investor asing, antara lain PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) Rp 46,7 miliar, PT Pabrik Kertas Tjiwi Kimia Tbk (TKIM) Rp 11 miliar, PT Semen Indonesia Tbk (SMGR) Rp 7,7 miliar, PT Bukit Asam Tbk (PTBA) Rp 6,9 miliar, dan PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) Rp 6,4 miliar.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...