Pasar Cemas Pemulihan Ekonomi Lambat, Harga Emas Naik ke US$ 1.733,45

Image title
15 Juni 2020, 08:48
Ilustrasi, emas batangan. Harga emas spot naik 0,2% menjadi US$ 1.733,45 dipicu kekhawatiran pasar terhadap prospek pemulihan ekonomi seiring meningkatnya kasus positif Covid-19.
ANTARA FOTO/Prasetia Fauzani
Ilustrasi, emas batangan. Harga emas spot naik 0,2% menjadi US$ 1.733,45 dipicu kekhawatiran pasar terhadap prospek pemulihan ekonomi seiring meningkatnya kasus positif Covid-19.

Sebelumnya, harga emas sempat tertekan karena pelonggaran kebijakan karantina wilayah atau lockdown meningkatkan optimisme pemulihan ekonomi. Hal ini terlihat dari penurunan harga emas spot awal pekan lalu, meski penurunannya tipis.

Optimisme pemulihan ekonomi karena pelonggaran lockdown di sejumlah negara memang menjadi sentimen penekan harga emas. Pasalnya, pemulihan ekonomi, meski bertahap, akan memacu minat investor masuk ke aset berisiko seperti saham dan obligasi.

Dari dalam negeri, harga emas batangan PT Aneka Tambang Tbk atau Antam, tercatat naik Rp 2.000 dibandingkan harga pada akhir pekan lalu. Harga emas Antam pada Senin (15/6) tercatat sebesar Rp 902.000 per gram.

Berdasarkan situs logammulia.com, harga emas batangan Antam adalah sebagai berikut:

  • Emas batangan 0,5 gram Rp 481.000
  • Emas batangan 1 gram Rp 902.000
  • Emas batangan 2 gram Rp 1.744.000
  • Emas batangan 3 gram Rp 2.591.000
  • Emas batangan 5 gram Rp 4.290.000
  • Emas batangan 10 gram Rp 8.515.000
  • Emas batangan 25 gram Rp 21.162.000
  • Emas batangan 50 gram Rp 42.245.000
  • Emas batangan 100 gram Rp 84.412.000
  • Emas batangan 250 gram Rp 210.765.000
  • Emas batangan 500 gram Rp 420.320.000
  • Emas batangan 1.000 gram Rp 840.600.000

(Baca: The Fed Tahan Suku Bunga, Harga Emas Antam Naik Jadi Rp 893 Ribu/Gram)

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...