Optimalisasi 118 Sumur, Produksi Migas Pertamina Hulu Energi Naik 6%

Muhamad Fajar Riyandanu
30 Maret 2023, 11:18
produksi migas, pertamina hulu energi, pertamina,
PHE
Pertamina Hulu Energi berhasil meningkatkan produksi minyak sebesar 2% dan gas sebesar 6% berkat optimalisasi ratusan sumur migas.

PHE sejauh ini mengelola 39 blok migas domestik dan 25 blok migas di luar negeri yang tersebar di 13 negara. Pada mayoritas blok, PHE berperan sebagai operator utama dan pada blok lainnya melalui Participating Interest (PI).

Wiko juga menyampaikan bahwa blok migas yang dikelola oleh PHE memiki rata-rata rasio penggantian cadangan migas atau reserves replacement ratio (RRR) di atas 128% dalam tiga tahun terakhir.

PHE melalui afiliasinya Pertamina Irak Eksplorasi Produksi (PIREP), anak usaha dari Pertamina International EP (PIEP), juga mencatat torehan positif dengan menambah PI di Blok West Qurna 1 di Irak sebanyak 10%.

"Sebagai perusahaan energi dengan wilayah eksplorasi dan produksi migas terbesar di Indonesia, PHE berkomitmen untuk menopang peningkatan produksi dan menjaga ketahanan energi nasional," ujar Wiko.

Halaman:
Reporter: Muhamad Fajar Riyandanu
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...