Thamrin City dan Sejumlah Mal Buka, Pembeli Harus Bawa Kartu Vaksin

Image title
Oleh Maesaroh
4 Agustus 2021, 21:21
thamrin city buka kembali
Thamrincity_jkt/instagram
thamrin city buka kembali

Sejumlah mal dan pusat perbelanjaan di wilayah Jabodetabek sudah kembali membuka aktivitas berbelanja, termasuk pusat fashion Thamrin City. Namun, mereka mewajibkan pengunjung baik pedagang, pembeli, dan karyawan untuk menunjukan sertifikat vaksin sebelum masuk ke mal.

Melalui instagramnya, Thamrin City mengumumkan jika mereka sudah mulai buka kembali pada Rabu (4/8). Pusat perbelanjaan yang menjual berbagai macam produk fashion seperti batik dan busana muslim tersebut membuka kembali aktivitasnya mulai dari pukul 09.00-15.00 WIB untuk pedagang non esensial, termasuk di zona tasik yang menjual fashion. Untuk pedagang di sektor esensial seperti di Hypermart dan farmasi, mereka diijinkan membuka toko dari pukul 09.00-20.00 WIB.

"Jangan lupa nih sebelum berkunjung ke TM Thamrin City pastikan sertifikat vaksin mu sudah siap ya sobat minimal sertifikat vaksin ke - 1," demikian tulis Thamrin City melalui instagramnya.

Pengelola Thamrin City menyediakan tempat vaksinasi bagi pengunjung yang belum memiliki sertifikat vaksin.

Teras Kota Mall BSD City yang berada di Tangerang Selatan, Banten, sudah buka sejak Selasa (3/8). Pengunjung juga diwajibkan untuk menunjukan sertifikat vaksinasi.

"Sebagai bentuk dukungan Mall Teraskota kepada pemerintah maka kami memberlakukan persyaratan masuk mall menggunakan bukti kartu Vaksinasi," demikian bunyi pengumuman Teras Kota Mall di instagramnya.

Sebelumnya, pusat grosir Tanah Abang di Jakarta Pusat sudah beroperasi sejak 26 Juli dengan jam operasi maksimal pada pukul 15.00 WIB.  Di pusat perbelanjaan elektronik ITC Roxy,  Gallery Smartfren tetap buka mulai pukl 10.00-19.00 WIB. 

Namun, hampir semua mal besar masih tutup menyusul perpanjangan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 4 hingga Senin mendatang (9/8).  Mall Kelapa Gading melalui instagramnya mengumumkan mereka akan memperpanjang penutupan sementara mal tersebut hingga 9 Agustus.

"Untuk memenuhi kebutuhan harian, supermarket tetap beroperasi mulai pukul 08.00 - 20.00 sedangkan untuk farmasi dan layanan pesan antar food &beverage akan beroperasi mulai pukul 10.00 - 20.00, tentunya dengan tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat sesuai yang telah ditetapkan Pemerintah," tulis Mall Kelapa Gading melalui instagramnya.

mall
mall (mkglapiazza/instagram)

Pemerintah memutuskan untuk memperpanjang PPKM Level 4 mengingat penambahan kasus Covid-19 yang masih tinggi. Pada Rabu (4/8), Indonesia melaporkan adanya tambahan kasus baru sebanyak 35.867 orang.  Dengan tambahan ini, 3.532.567 orang di Indonesia dinyatakan positif corona.

Selama masa PPKM Level 4, pemerintah membatasi aktivitas masyarakat terutama berbelanja.  Inmendagri Nomor 27 Tahun 2021 tentang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat Level 4, Level 3, dan Level 2 Corona Virus Disease 2019 di Wilayah Jawa dan Bali mengatur secara khusus operasional mal dan pusat perbelanjaan selama PPKM Level 4.

 Aturan tersebut menyebutkan kegiatan pada pusat perbelanjaan/mall/pusat perdagangan ditutup sementara kecuali akses untuk pegawai toko yang melayani penjualan online dengan maksimal 3 (tiga) orang setiap toko, restoran, supermarket, dan pasar swalayan dapat diperbolehkan dengan memperhatikan (sejumlah) ketentuan.

Ketentuan tersebut adalah restoran/rumah makan, kafe dengan lokasi yang berada dalam gedung/toko tertutup
baik yang berada pada lokasi tersendiri maupun yang berlokasi pada pusat perbelanjaan/mall hanya menerima
delivery/take away dan tidak menerima makan ditempat (dine-in).

Ketentuan lainnya adalah untuk supermarket, pasar rakyat, toko kelontong dan pasar swalayan yang menjual kebutuhan sehari-hari dibatasi jam operasional sampai pukul 20.00 waktu setempat dengan kapasitas pengunjung 50%.

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...