Bahlil Sebut Investasi Rusia di RI Tetap Berjalan Meski Sedang Perang

Nadya Zahira
21 Juli 2023, 16:18
Presiden Joko Widodo (kiri) berjabat tangan dengan Presiden Rusia Vladimir Putin (kanan) usai menyampaikan pernyataan bersama di Istana Kremlin, Moskow, Rusia, Kamis (30/6/2022). Presiden menyatakan siap menjadi jembatan komunikasi antara Presiden Ukraina
ANTARA FOTO/BPMI-Laily Rachev/rwa.
Presiden Joko Widodo (kiri) berjabat tangan dengan Presiden Rusia Vladimir Putin (kanan) usai menyampaikan pernyataan bersama di Istana Kremlin, Moskow, Rusia, Kamis (30/6/2022). Presiden menyatakan siap menjadi jembatan komunikasi antara Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy dan Presiden Rusia Vladimir Putin agar kedua pihak mencapai perdamaian.

 “Mereka ini pandai, perang ini sebenernya masalah ekomoni aja. Jadi mereka jangan membuat kita pusing,” ujarnya. 

Investasi Rusia di Indonesia Relatif Rendah 

Nilai investasi Rusia di Indonesia dalam 10 tahun terakhir relatif rendah jika dibandingkan dengan negara-negara maju lainnya. Padahal, Indonesia termasuk dalam negara yang dianggap “sahabat” oleh Rusia. 

Menurut data Badan Koordinasi Penanaman Modal atau BKPM, pada 2011 investasi Rusia di Indonesia hanya sekitar US$1,5 juta. Kemudian di tahun-tahun selanjutnya tren investasi Rusia cenderung meningkat, meskipun fluktuatif.

Adapun nilai investasi terbesarnya masuk pada 2021 dengan jumlah US$23,2 juta. Nilai investasi Rusia tersebut sangat rendah jika dibandingkan negara-negara seperti Singapura, Hong Kong, Tiongkok, Amerika Serikat, dan Jepang yang nilai investasinya di Indonesia melampaui US$2 miliar pada 2021.

Halaman:
Reporter: Nadya Zahira
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...