WHO Sebut 70 Vaksin Corona Dikembangkan, Tiga Sudah Diuji ke Manusia

Desy Setyowati
14 April 2020, 10:11
WHO Sebut 70 Vaksin Corona Dikembangkan, Tiga Sudah Diuji ke Manusia
ANTARA FOTO/Adiwinata Solihin/pras.
Ilustrasi, petugas kesehatan melakukan tes cepat (rapid test) Covid-19 kepada warga yang mengikuti kegiatan keagamaan beberapa waktu lalu di Gowa, Sulawesi Selatan di Sport Centre Kabupaten Gorontalo, Gorontalo, Jumat (10/4/2020).

(Baca: Kandidat Vaksin Covid-19 yang Didanai Bill Gates Diuji Coba ke Manusia)

Perusahaan biotek berbasis di Pennsylvania, Amerika Serikat (AS) itu memberi nama kandidat vaksin virus corona ini dengan INO-4800. Vaksin ini sudah diuji coba ke hewan, dan menunjukkan peningkatan respons imun.

Karena itu, Inovio akan menyuntikkan kandidat vaksin Covid-19 itu ke sukarelawan. Perusahaan juga sudah mendapat izin dari Badan Pengawasan Obat dan Makanan AS (Food and Drug Administration/FDA).

Dikutip dari Tech Crunch, INO-4800 bekerja dengan menyuntikkan plasmid atau struktur genetik kecil yang independen, yang direkayasa secara khusus. Dengan begitu, sel-sel pasien akan menghasilkan antibodi yang diinginkan dan diharapkan bisa melawan infeksi tertentu.

“Inovio meningkatkan, mengembangkan, dan memproduksi ‘ribuan dosis’ INO-4800 dalam beberapa minggu untuk mendukung uji coba Fase 1 dan Fase 2,” demikian dikutip dari Tech Crunch, awal April lalu (7/4).

Uji coba kandidat vaksin tersebut akan melibatkan 40 sukarelawan, yang semuanya merupakan orang dewasa sehat. Pengujian ini akan berlangsung dalam beberapa minggu ke depan.

(Baca: Enam Kandidat Vaksin Virus Corona Sedang Dikembangkan, Ini Daftarnya)

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...