Korban Tewas Virus Corona Tembus 2.000, Uji Coba Vaksin Butuh 18 Bulan

Agustiyanti
19 Februari 2020, 07:28
virus corona, infeksi virus corona, who, vaksin
ANTARA FOTO/REUTERS/Noel Celis
Ilustrasi. Kasus infeksi virus corona di seluruh dunia hingga kini mencapai 75 ribu.

 Adapun persiapan jangka panjang tersebut perlu diseimbangkan dengan solusi kesehatan bagi penderita infeksi virus tersebut dan menjaga tingkat kematian rendah.

Direktur Departemen Manajemen Bahaya Infeksi WHO memperkirakan ada kandidat untuk vaksin virus corona dalam waktu 16 minggu. Namun,  pengembangan dan percobaan selama berbulan-bulan untuk membuktikan efektivitasnya pada manusia akan membutuhkan waktu.

 
remdesivir obat corona
remdesivir obat corona (Katadata)

 



Briand mengatakan tidak ada data baru tentang pengembangan vaksin sejak pertemuan penelitian coronavirus WHO awal bulan ini.

Direktur Eksekutif WHO untuk Program Keadaan Darurat Kesehatan Mike Ryan mengatakan banyak nyawa yang tetap dapat diselamatkan dalam beberapa bulan mendatang bahkan tanpa vaksin. Investasi segera diperlukan untuk mendukung sistem kesehatan dan menyediakan perawatan.

"Ada orang yang sakit dan sistem kesehatan yang rentan sekarang. Kita bisa menyelamatkan banyak nyawa melalui terapi suportif," kata dia.

(Baca: Tiongkok Kembangkan Terapi Plasma untuk Pasien Virus Corona)

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...