Prancis Uji Coba Konser Musik, Wajib Pakai Masker dan Tes Covid-19

Happy Fajrian
30 Mei 2021, 16:45
konser musik, prancis, paris,
ANTARA FOTO/Aji Styawan/foc.
Ilustrasi konser musik yang dilakukan secara drive-in, atau menonton di dalam mobil.

Ada pun, pengunjung konser yang datang itu dibagi menjadi dua kelompok. Kelompok pertama telah menjalani tes Covid-19 satu minggu sebelum konser dan hadir secara langsung di hari konser diadakan.

Kemudian 2.500 peserta konser lainnya yang dipilih untuk menonton konser secara daring di rumah untuk dijadikan sebagai kelompok pembanding. Ini untuk melihat ada atau tidaknya penyebaran Covid-19 di antara mereka.

Para peserta konser, baik yang hadir secara langsung maupun yang di rumah, nantinya akan kembali menjalani tes Covid-19 untuk memastikan kondisi masing- masing kelompok. Hasil percobaan itu akan diumumkan pada akhir Juni 2021.

Menurut data Worldometers, Prancis menempati peringkat keenam negara dengan kasus aktif Covid-19 tertinggi di dunia hingga 24 Mei 2021, di bawah Amerika Serikat (AS), India, Brasil, Iran, dan Argentina. Simak databoks berikut:

Halaman:

Masyarakat dapat mencegah penyebaran virus corona dengan menerapkan 3M, yaitu: memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak sekaligus menjauhi kerumunan. Klik di sini untuk info selengkapnya.
#satgascovid19 #ingatpesanibu #pakaimasker #jagajarak #cucitangan

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...