Moderna Ajukan Izin Darurat Vaksin Covid-19 untuk Balita

Rizky Alika
21 April 2022, 15:18
Moderna, vaksin, balita
ANTARA FOTO/Fransisco Carolio
Vaksin Covid 19 Moderna

"Beberapa orang tua berpikir hanya karena anak mereka terkena Covid-19, mereka terlindungi dan tidak perlu mendapatkan vaksin," kata peneliti dari UTHealth School of Public Health Dallas Sarah Messiah.

Para peneliti di Texas merekrut 218 subjek berusia antara 5 dan 19 tahun yang telah pulih dari infeksi virus corona mulai Oktober 2020. Masing-masing subjek memberikan tiga sampel darah, dengan interval tiga bulan. Dari seluruh peserta, lebih dari 90% subjek tidak divaksinasi.

Para peneliti melaporkan, tes darah pertama menunjukkan antibodi infeksi hanya ditemukan pada sepertiga anak-anak. Enam bulan kemudian, hanya setengah dari subjek yang masih memiliki antibodi.

Adapun, para peneliti tidak menemukan perbedaan antibodi berdasarkan gejala, tingkat keparahan gejala, berat badan, atau jenis kelamin. "Itu sama untuk semua orang," ujar Messiah.

Halaman:
Reporter: Rizky Alika
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...