Jokowi Pastikan Penuhi Kebutuhan WNI yang Terjebak di Wuhan

Dimas Jarot Bayu
27 Januari 2020, 18:45
jokowi, virus corona, tiongkok
ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay
Presiden Joko Widodo di Istana Negara, Jakarta, Jumat (24/1/2020). Jokowi hari Senin (27/1) memastikan pemerintah akan beri bantuan bagi WNI yang terjebak di Wuhan, Tiongkok.

Meski demikian, Presiden meminta masyarakat di Tanah Air untuk tak panik dan cemas berlebihan. Sebab, pemerintah sudah melakukan pengawasan di semua bandara yang berhubungan dengan penerbangan dari dan ke Tiongkok. “Yang paling penting hati-hati dan waspada terhadap gejala yang ada," kata dia.

Hingga saat ini masih ada 243 WNI yang terjebak di Wuhan karena pemerintah Tiongkok telah mengisolasi wilayah tersebut. Otoritas setempat mengatakan, seluruh layanan transportasi publik seperti kereta, bus, kapal feri, dan pesawat telah ditutup. 

Tak hanya itu, otoritas setempat menutup akses jalan tol dari dan menuju ibu kota Provinsi Hubei itu. Mereka juga memerintahkan 11 juta penduduk Wuhan tidak meninggalkan kota. “Untuk menghentikan penyebaran virus dan menjamin keselamatan masyarakat,” demikian bunyi pemberitahuan pemerintah setempat yang dilansir dari Xinhua, Kamis (23/1).

Virus corona sendiri diperkirakan telah menginfeksi 2.761 orang. Korban meninggal dunia akibat virus corona di Tiongkok bertambah dari 56 orang akhir pekan lalu (25/1) menjadi 80 orang pada pagi hari ini (27/1).

(Baca: Cegah Virus Corona Masuk, Menhub Minta Perketat Bandara dan Pelabuhan)

Halaman:
Reporter: Dimas Jarot Bayu
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...