UU KPK Direvisi, Pimpinan dan Pegawai KPK Lakukan Aksi Tutup Logo KPK

Image title
8 September 2019, 13:27
KPK, Revisi KPK
ANTARA FOTO/SIGID KURNIAWAN
Pegawai KPK menggelar aksi unjuk rasa di kantor KPK, Jakarta, Jumat (6/9/2019). Dalam aksinya mereka menolak revisi UU KPK dan menolak calon pimpinan KPK yang diduga bermasalah.

Saut juga menegaskan dirinya tidak alergi terhadap revisi UU KPK. Namun revisi itu harus memperkuat KPK, bukan justru memperlemah.

"Banyak yang mendukung revisi. Saya juga termasuk, tapi revisi yang memperkuat KPK. Seperti contoh sederhana, tambah deputinya satu lagi, saya ingin deputi penindakan ditambah lagi unit-unitnya," ujar Saut.

Ia juga mengharapkan Presiden Joko Widodo membaca dan merenungkan surat ari KPK terkait permasalahan usulan revisi UU KPK dan calon pimpinan KPK. Surat tersebut sudah ditandatangani oleh lima pimpinan KPK termasuk Saut Situmorang.

"Sekarang kami menunggu bagaimana keputusannya dan hasilnya seperti apa," kata Saut.

(Baca: Suara Irit Pendemo Bayaran, Bela Capim KPK Demi Rp 40 Ribu)

Halaman:
Reporter: Antara
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...