Bekraf Umumkan 11 Film Terpilih dalam Program LOCK 2019

Michael Reily
2 Juli 2019, 16:35
Bioskop
Katadata

Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) mengumumkan 11 proyek film terpilih yang lolos seleksi Laboratorium Olah Cerita dan Kisah (LOCK) 2019. Seluruh peserta dan masing-masing proyek akan mendapatkan pembinaan dalam pengembangan dalam pembuatan serta bisnis perfilman.

Direktur Edukasi Ekonomi Kreatif Bekraf Poppy Savitri menyatakan, Bekraf bekerja sama dengan Yayasan Cipta Citra Indonesia (YCCI). Kesempatan pendaftaran terbuka untuk kategori penyuntingan bagi film dokumenter panjang dan pendek, serta kategori pengembangan cerita yang hanya untuk film fiksi.

Poppy mencatat sebanyak 66 proyek yang daftar terdiri dari 61 film fiksi dan 5 film dokumenter. Para pemenang seleksi tersebar dari Jakarta, Karawang, Bandung, Yogyakarta, Solo, Semarang, Makassar, dan Palu.

"Program ini hadir untuk menggali gagasan-gagasan baru yang lebih segar dan beragam dalam penceritaan film Indonesia, sekaligus meningkatkan kapasitas pembuat film nasional," kata Poppy dalam keterangan resmi, Selasa (2/7).

(Baca: Hingga Mei 2019, Hanya 12% Film Indonesia Menjadi Box Office)

Seluruh proyek film yang terpilih akan ikut rangkaian acara LOCK 2019 pada 21–28 Agustus 2019 di Jakarta. Setiap proyek akan mendapatkan sesi konsultasi khusus, diskusi kelompok, sesi kuliah umum dengan mentor internasional, dan pertemuan dengan perwakilan asosiasi film Indonesia.

Para mentor merupakan praktisi dan ahli di bidang produksi dan penulisan cerita film. Semua mentor akan memberikan kritik dan saran secara intensif kepada peserta selama program LOCK 2019 berlangsung.

Salah satu mentor ternama adalah pengagas First Cut Lab Matthieu Darras. Selain itu, ada lagi sutradara dan penulis profesional seperti Sebastian Winkels (Jerman) Ayman El-Amir (Mesir) dan Marcelo Martinessi (Paraguay) serta dua produser andal, Didar Domehri (Perancis) dan Tatiana Leite (Brasil).

Poppy mengungkapkan, program adalah bentuk usaha pemerintah mendorong film Indonesia tampil lebih sering lagi di forum-forum Internasional. "Semoga para peserta terpilih ini dapat menjadi penggerak untuk semakin memajukan perfilman nasional di mata dunia," ujarnya.

(Baca: Ribuan Penggemar Bikin Sketsa Gundala, Termasuk Ilustrator Marvel & DC)

Berikut 11 peserta terpilih LOCK 2019:

Kategori Pengembangan Cerita

  1. PIPING
    Director: Putri Sarah Amelia
    Scriptwriter: Devina Sofiyanti
    Producer: Wina Miranti Putri
    Tanaya Creative
    Tangerang Selatan
  2. MAYDAY
    Director: Eden Junjung
    Scriptwriter: Eden Junjung
    Producer: Siska Raharja
    Elora Films
    Yogyakarta
  3. SEORANG PEREMPUAN BERNAMA SILAH DAN LELAKI BERNAMA DUA
    Director: Yosep Anggi Noen
    Scriptwriter: Yosep Anggi Noen
    Producer: Yulia Evina Bhara
    KawanKawan Media
    Jakarta
  4. THE MURDERS IN THE HOLY VILLAGE
    Director: Fachri Al Jupri
    Scriptwriter: Fachri Al Jupri
    Producer: Zul Hendra
    Anakayam Films
    Karawang & Jakarta
  5. SANTRI FAHRI
    Director: M.Reza Fahriyansyah
    Scriptwriter: M. Reza Fahriyansyah
    Producer: Said Nurhidayat
    Crazyone Films
    Yogyakarta
  6. THE SPOILED TERROR
    Director: Tunggul Banjaransari
    TBC
  7. HOUSE OF TANJONG
    Director: Angkasa Ramadhan
    Scriptwriter: Rien al-Anshari, Angkasa Ramadhan
    Producer: Rien al-Anshari
    Kembang Layar Indonesia
    Pontianak
  8. THE LAST SOLDIER
    Director: Yusuf Radjamuda
    Scriptwriter: Neni Muhidin
    Producer: Marsio Juwono
    Timeless Pictures
    Palu & Jakarta

    Kategori Penyuntingan - Fiksi
  9. WALIALA
    Director: Rachmat Hidayat Mustamin
    Editor: Feranda Aries
    Producer: Zhaddam Aldhy Nurdin
    Imitation Film Project
    Makassar

Kategori Penyuntingan - Dokumenter

  1. YOU AND I
    Director: Fanny Chotimah
    Editor: Angen Sodo
    Producer: Amerta Kusuma, Yulia Evina Bhara, Tazia Teresa Darryanto
    KawanKawan Media
    Jakarta
  2. THE JOURNEY
    Director: Maulana M. Syuhada
    Editor: Angga Hamzah Firdaus
    Producer: Sofyana Ali Bindiar
    Sembilan Matahari Film
    Bandung

Reporter: Michael Reily
Editor: Pingit Aria

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...