Konsumsi LPG 3 Kg di Jawa Timur Melonjak 21%

Image title
8 Juni 2019, 13:21
Pertamina, LPG 3 Kg, konsumsi LPG 3 Kg Jawa Timur
Arief Kamaludin | Katadata
Ilustrasi, Depot LPG 3 Kg PT Pertamina (Persero).

(Baca: Pertamina Antisipasi Lonjakan Konsumsi LPG saat Lebaran )

"Tim Satgas Pertamina selama masa satgas sampai dengan H+15 Lebaran masih akan terus memonitor disitribusi dan penjualan LPG 3 Kg di lapangan sehingga dapat dipastikan ketersediaan stok LPG 3 Kg di jalur distribusi resmi Pertamina aman," ujar Rustam.

Selain mengoptimalkan stok di enam Depot dan Kilang LPG, serta seluruh SPPBE yang ada di Jawa Timur, Pertamina juga berkoordinasi dengan lembaga penyalur LPG, untuk mengaktifkan agen dan pangkalan siaga, yang tetap buka melayani di hari libur.

Di Jawa Timur, jumlah agen siaga tercatat mencapai 352 untuk LPG 3 Kg dan pangkalan siaga LPG 3 Kg mencapai 3.800 unit, termasuk SPBU yang menyediakan LPG 3 Kg.

Selanjutnya, Pertamina mengimbau kepada masyarakat untuk membeli LPG di agen dan pangkalan resmi Pertamina, agar mendapat harga yang sesuai dengan Harga Eceran Tertinggi (HET) yang telah ditetapkan di masing-masing pemerintah daerah dan jika ingin menanyakan mengenai ketersediaan produk LPG 3 Kg dapat dengan menelpon kontak Pertamina 135.

(Baca: Rata-Rata Konsumsi BBM dan LPG Naik 15,78% Selama Ramadan 2019)

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...