Sambut New Normal, Kemenag Bakal Buka Rumah Ibadah Secara Bertahap

Image title
27 Mei 2020, 16:21
Sambut New Normal, Kemenag Bakal Buka Rumah Ibadah Secara Bertahap.
ANTARA FOTO/Fikri Yusuf/wsj.
Spanduk pengumuman aktivitas ibadah di masjid ditiadakan terpasang di Masjid Nurul Huda, Kuta, Badung, Bali, Jumat (24/4/2020). Kementerian Agama akan membuka bertahap aktifitas rumah ibadah menjelang fase new normal.

"Jadi fair sekali ketentuan ini, camat juga berkewajiban bersama forum komunikasi tingkat kecamatan melihat, betul tidak itu tempat ibadah bisa digunakan. Aturan tentang revitalisasi fungsi rumah ibadah pada tatanan normal baru akan kami terbitkan akhir minggu ini," katanya. 

(Baca: TNI/Polri Awasi Ribuan Titik Kumpul Masyarakat dalam Fase New Normal)

Untuk menjalankan kebijakan ini, pihaknya akan akan berkoordinasi dengan TNI, Polri dan masyarakat sehingga semua bisa berjalan dengan baik.

Sebelumnya, Presiden Jokowi mengatakan akan memperluas wilayah yang menerapkan kebijakan new normal jika laju penyebaran virus corona atau R0 dan Rt sudah semakin rendah. “Akan kita lihat dari angka-angka dan fakta-fakta di lapangan terutama berkaitan dengan R0 dan Rt dan apabila ini efektif akan kita gelar, kita perluas lagi ke kabupaten dan kota lain,” kata Jokowi dalam rapat kabinet terbatas, hari ini.

Presiden mengungkapkan, pemerintah sudah memulai untuk menerjunkan pasukan aparat dari TNI/Polri ke titik-titik keramaian di 4 provinsi dan 25 kabupaten/kota. Hal ini dilakukan untuk persiapan pelaksanaan tatanan normal baru.

"Kemarin sudah kita mulai, sudah digelar pasukan aparat dari TNI dan Polri yang telah diterjunkan ke lapangan,” kata dia.

Keterlibatan aparat untuk meningkatkan disiplin masyarakat untuk berjaga jarak, mengenakan masker di semua sektor aktivitas dari kepemerintahan, perekonomian, hingga keseharian masyarakat.

Halaman:
Reporter: Tri Kurnia Yunianto
Editor: Ekarina
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...