Luhut Sebut UAE Minati Kerja Sama Pengembangan 1 Juta Vaksin dengan RI

Image title
10 Juli 2020, 08:20
Luhut Sebut UAE Minati Kerja Sama Pengembangan 1 Juta Vaksin dengan RI.
ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A
Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto (kanan) berbincang dengan Menko Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan (kiri). Luhut menyebut Uni Emirat Arab tertarik ikut mengembangkan vaksin corona bersama Indonesia.

Sedangkan secara global jumlah kasus Covid-19 telah mencapai 12,3 juta, yang mana 556 ribu orang meninggal dunia dan 7,1 juta lainnya berhasil sembuh. Hingga kini, kasus corona telah menjankiti 213 negara dan wilayah lainnya.

Upaya penemuan vaksin terus dilakukan baik oleh lembaga atau perusahaan luar maupun dalam negeri. Lembaga penelitian seperti PT Bio Farma bersama Lembaga Biomolekuler Eijkman, serta PT Kalbe Farma sedang mengembangkan vaksin Covid-19. Namun belum diketahui hingga saat ini siapa yang memimpin percobaan tersebut.

(Baca: Kalla Soroti Soal Ketertinggalan RI dalam Riset Vaksin Corona)

“Ketua Konsorsium Riset dan Inovasi Covid-19 Kementerian Riset dan Teknologi Ali Ghufron Mukti memprediksi vaksin diproduksi massal pertengahan 2021,” kata anggota Tim Komunikasi Publik Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Reisa Brotoasmoro dalam konferensi pers di Gedung BNPB, Jakarta, Selasa (7/7).

Reisa juga mengatakan ada perusahaan dalam negeri yang menggandeng pihak Korea Selatan untuk mengembangkan vaksin corona. Hal ini dinilai positif lantaran masyarakat dunia bergotong royong untuk menyelesaikan pandemi.

“Vaksin dari negara lain juga akan bermanfaat untuk kekebalan tubuh,” ujarnya.

Nantinya vaksin akan diprioritaskan penggunaannya bagi orang yang rentan terkena Covid-19. Mereka adalah masyarakat lanjut usia serta yang memiliki penyakit penyerta. “Ada saudara-saudara kita yang perlu perlindungan dari Covid-19,” kata Reisa.

Halaman:
Reporter: Tri Kurnia Yunianto
Editor: Ekarina
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...