Bio Farma Buka Celah Harga Tes PCR Turun di Bawah Rp 275 Ribu

Rizky Alika
9 November 2021, 15:12
tes pcr, bio farma, covid-19
ANTARA FOTO/Fikri Yusuf/nz
Petugas kesehatan melakukan pengambilan sampel untuk pemeriksaan RT-PCR saat simulasi penerbangan internasional di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Badung, Bali, Sabtu (9/10/2021).

Di sisi lain, ada sejumlah komponen biaya yang tidak bisa diubah, salah satu contohnya adalah biaya tenaga kesehatan. Oleh sebab itu, perusahaan farmasi pelat merah akan menekan biaya dari sumber lain.

Direktur PT Indofarma Arief Pramuhanto mengatakan,  ada sejumlah komponen pada penetapan harga tes PCR, yaitu reagen, tenaga kesehatan, APD, dan overhead cost. "Mungkin kami bisa efisiensi sedikit di overhead cost," ujar dia.

Dalam rapat tersebut, Wakil Ketua Komisi VI DPR Aria Bima meminta BUMN farmasi untuk menurunkan harga tes PCR. Hal ini menjadi penting lantaran aktivitas ekonomi pada bidang transportasi, akomodasi, dan pariwisata akan bergantung pada tarif PCR.

 "Pergerakan akomodasi dan sektor lain membutuhkan yang membutuhkan PCR akan semakin bergerak," ujar dia.

Halaman:
Reporter: Rizky Alika
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...