Penghargaan untuk Tempat Pengelolaan Pangan Terbaik 2021

Image title
Oleh Doddy Rosadi - Tim Publikasi Katadata
17 November 2021, 16:08
Penghargaan untuk Tempat Pengelolaan Pangan Terbaik 2021
Katadata


“Diperlukan upaya kerja bersama di dalam unit tempat pengolahan pangan agar prokes bisa benar-benar dijalankan,” kata Kartini. Ia berterimakasih karena TPP yang menerima penghargaan ini telah menjalankan prosedur kesehatan dengan semaksimal mungkin.


Penghargaan TPP terbagi menjadi bermacam kategori. Selain restoran di hotel, penghargaan juga diberikan kepada TPP jasa boga golonga A, B, dan C serta golongan Rumah Makan. Restoran di Four Season menerima penghargaan terbaik untuk kategori Restoran di Hotel diikuti oleh Swiss-Belhotel Jambi di urutan kedua dan Four Points by Sheraton kota Balikpapan Kalimantan Timur.


Desiree Merlina, Director of Public Relations and Marketing Communications Four Seasons Hotel Jakarta, mengatakan, Four Seasons merasa terhormat karena memiliki visi yang sama untuk mengedepankan keamanan kesehatan karyawan serta tamu hotel. “Berbagai standar keamanan kesehatan ditetapkan dengan tujuan mendukung pariwisata Indonesia,” kata Desiree.


Sementara itu PT Aerofood ACS menyabet seluruh posisi penghargaan TPP untuk kategori jasa boga golongan C. Aerofood adalah jasa katering yang melayani penerbangan di Indonesia. Posisi pertama penerima penghargaan diterima oleh Aerofood ACS unit Cengkareng, posisi kedua Aerofood ACS unit Denpasar dan posisi ketiga adalah Aerofood ACS unit Lombok.


Standar protokol kesehatan pengelolaan pangan di rumah sakit juga menjadi salah satu yang dinilai para juri. Instalasi Gizi RSUI Harapan Anda Kota Tegal, Provinsi Jawa Tengah, berhasil meraih posisi pertama untuk Tempat Pengelolaan Pangan di rumah sakit.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...