Para Mantan Presiden Ikut Makan Malam KTT G20, SBY dan Mega Satu Meja

Andi M. Arief
15 November 2022, 19:56
ktt g20 bali, ktt g20, batik
ANTARA FOTO/Media Center G20 Indonesia/M Risyal Hidayat/wsj.
Presiden Joko Widodo (kiri) bersama Ibu Negara Iriana Joko Widodo (kedua kiri) menyambut kedatangan Presiden Cina Xi Jinping (kedua kanan) dan istri Peng Liyuan (kanan) saat menghadiri Welcoming Dinner and Cultural Performance KTT G20 di kawasan Taman Budaya Garuda Wisnu Kencana (GWK) Badung, Bali, Selasa (15/11/2022).

Setelah disambut oleh Presiden Jokowi, Perdana Menteri Sunak berfoto bersama dengan Kepala Negara dan Ibu Negara. Selain Sunak, perdana menteri lain yang melakukan foto bersama setelah disambut adalah Perdana Menteri Kanada Justin Trudeau.

Selain delegasi negara undangan KTT G20, Presiden Jokowi mengundang dua orang di luar anggota G20, yakni Presiden Komite Olimpiade Internasional Thomas Bach dan Presiden Federasi Asosiasi Sepakbola Internasional Gianni Infantino.

Setelah turun dari mobil, delegasi negara berjalan di atas karpet merah sebelum disambut oleh Presiden Joko Widodo. Kepala Negara terlihat menggunakan busana adat bali dengan Iket Udeng.

Rekayasa Cuaca Antisipasi Hujan

Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G. Plate mengatakan bahwa pemerintah telah menebar garam pada awan-awan yang diduga menjadi penyebab hujan. Menurutnya, pemerintah telah menyiapkan garam hingga 20 ton agar KTT G20 tidak diguyur hujan.

"Namun semua disiapkan rencana disiapkan tergantung situasinya. Semua kegiatan harus ada rencana mitigasi A-C agar seluruh penyelenggaraan KTT G20 sukses," kata Johnny.

Halaman:
Reporter: Andi M. Arief
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...