Bantu Korban Gempa Cianjur, Pemprov Sumbar Kirim 1,3 Ton Rendang

Andi M. Arief
25 November 2022, 14:25
gempa, gempa cianjur, rendang
ANTARA FOTO/Wahyu Putro A/hp.
Seorang pengungsi membawa bantuan beras di Pengungsian Taman Prawatasari, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Kamis (24/11/2022).

Sebagai informasi, Presiden Joko Widodo telah menjanjikan bantuan dana perbaikan bagi rumah rusak berat senilai Rp 50 juta per unit, rumah rusak sedang sebanyak Rp 25 juta per unit, dan rumah rusak ringan sebanyak Rp 10 juta per unit.

Kepala BNPB Suharyanto meingmbau masyarakat untuk menyerahkan bantuan ke posko BNPB di Pendopo Kantor Bupati Cianjur. BNPB akan menyimpan bantuan tersebut di Gudang Badan Penanggulangan Bencana Daerah atau BPBD Cianjur dan Bale Rancage Cianjur.

Menurutnya, pendistribusian bantuan akan dilakukan setelah Camat di titik-titik posko pengungsian melaporkan bantuan yang dibutuhkan ke Bupati selambatnya pukul 08.00 WIB setiap hari. Setelah itu, bantuan akan mulai dikirimkan pukul 09.00 WIB ke posko-posko pengungsian.

Suharyanto menjelaskan bantuan yang dilaporkan oleh Camat ke Bupati Cianjur merupakan hasil dari pendataan para kepala desa yang dilakukan pada penyintas Gempa Cianjur di masing-masing posko. 

"Jadi, tidak ada lagi yang satu sisi mendapat logistik berlebihan, di sisi lain ada yang tidak mendapat logistik karena yang bermain di lapangan nanti pada kepala desa yang paham kondisi daerahnya masing-masing," kata Suharyanto. 

Halaman:
Reporter: Andi M. Arief
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...