Blusukan Ke Pasar, Jokowi Sebut Harga Beras hingga Telur Turun

Andi M. Arief
5 April 2023, 13:18
jokowi, beras, pasar
Antara
Presiden Joko Widodo usai blusukan di Pasar Johar Baru, Jakarta Pusat, Rabu (5/4). Foto: Antara.

Sebagai informasi, pemerintah telah menaikkan HPP gabah kering panen atau GKP dari Rp 4.200 per Kg menjadi Rp 5.000 per Kg pada bulan lalu. "Tapi faktanya harga beras di konsumen turun, ini bagus," kata Jokowi.

Berbeda dengan temuan Jokowi, harga beras premium nasional terus menanjak. Harga beras kualitas premium secara nasional sudah mencapai Rp 13.713 per kilogram (kg).

Sebelumnya, Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa BPS Pudji Ismartini menjelaskan, indeks harga konsumen pada Maret 2023 naik dari 114,16 pada Februari menjadi 114,36 pada Maret 2023. Inflasi secara tahun kalender mencapai 0,68%, sedangkan secara tahunan mencapai 4,97 persen.  

"Penyumbang terbesar adalah kelompok makanan, minuman dan tembakau," ujar Pudji dalam konferensi pers, Senin (3/4).

Pudji mendata harga beras secara tahun berjalan cenderung naik di kota-kota luar pulau Jawa. Kenaikan harga beras tertinggi secara nasional terjadi di Luwu, Sulawesi Selatan atau sebesar 25,44 persen.

Sementara itu, 29 dari 90 kota yang diamati BPS mengalami penurunan harga beras. Pudji menyampaikan kota tersebut mayoritas berada di Pulau Jawa dan Sumatra.

Berdasarkan data BPS, presentasi kenaikan harga beras tertinggi di Pulau Jawa terjadi di DI Yogyakarta, yakni 4,72 persen. Pada saat yang sama, penurunan harga terendah adalah minus 4,72 persen di Banten.

Sementara itu, kenaikan harga beras tertinggi di Pulau Sumatra terjadi di Bengkulu atau sebesar 2,8 persen. "Penurunan terdalam di Pulau Sumatra terjadi di Kota Lhokseumawe, DI Aceh," kata Pudji.

Halaman:
Reporter: Andi M. Arief
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...