Ganjar Sindir Anies Soal Cawe-cawe: Kalau Nyalon Jangan Takut Isu

Abdul Azis Said
1 Juni 2023, 19:34
Bakal calon presiden dari PDI Perjuangan Ganjar Pranowo (tengah) menyapa warga di GOR Gondrong, Kota Tangerang, Banten, Minggu (28/5/2023). Dalam kunjungannya, Ganjar Pranowo menemui para tokoh milenial, pelaku seni dan pelaku UMKM untuk mendengarkan aspi
ANTARA FOTO/Fauzan/nz
Bakal calon presiden dari PDI Perjuangan Ganjar Pranowo (tengah) menyapa warga di GOR Gondrong, Kota Tangerang, Banten, Minggu (28/5/2023). Dalam kunjungannya, Ganjar Pranowo menemui para tokoh milenial, pelaku seni dan pelaku UMKM untuk mendengarkan aspirasinya.

 Anies berharap apa yang ditakutkan oleh para pendukung hanya terdorong rasa khawatir. Ia meminta penyelenggara dan penegak hukum tetap profesional dalam menjalankan tugas. 

"Kami berharap kekhawatiran yang diungkapkan itu tidak benar, itu adalah kekhawatiran saja dan dalam kenyataannya kami berharap Pemilu tetap seperti semula, Pilpres tetap seperti semula," kata Anies.

 Ihwal pernyataan cawe-cawe yang disampaikan Jokowi dibenarkan oleh Istana. Namun Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media, Sekretariat Presiden Bey Machmudin menjelaskan tujuan cawe-cawe yang dimaksud Jokowi adalah bahwa dia  berharap agar pemimpin selanjutnya dapat mengawal dan melanjutkan kebijakan-kebijakan strategis.

Sebagian kebijakan yang dimaksud adalah pembangunan Ibu Kota Nusantara, hilirisasi, dan transisi energi bersih. 

Lembaga riset Indikator Politik Indonesia menghimpun tren dukungan terhadap tiga nama calon presiden atau capres dalam simulasi Pilpres 2024. Tiga nama capres itu adalah Ganjar Pranowo, Prabowo Subianto, dan Anies Baswedan.

Ketiga nama tersebut memiliki dukungan yang paling tinggi dibanding nama-nama tokoh lainnya.Elektabilitas tiga nama itu dihimpun sejak Juli 2022, yang turut mengambil data dari Lembaga Suvei Indonesia.

Berikut tren dukungan ketiga capres tersebut seperti tertera dalam grafik.

Halaman:
Reporter: Abdul Azis Said
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...