KPK Geledah Kantor Kementan Usai Periksa Rumah Syahrul Yasin Limpo

Nur Hana Putri Nabila
29 September 2023, 15:06
KPK
ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja/nym.
Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan pengeledahan di rumah dinas Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo di perumahan Widya Chandra, Jakarta, Kamis (28/9/2023).

Komisi Pemberantasan Korupsi atau KPK menggeledah kantor Kementerian Pertanian pada Jumat (29/9) siang. Penggeledahan di kantor yang beralamat di Jalan Ragunan Jakarta Selatan itu dilakukan usai penyidik menggeledah rumah Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo sejak Kamis (28/9) sore. 

Kepala Bagian Pemberitaan KPK Ali Fikri mengatakan hingga saat ini penggeledahan di Kantor Kementan masih berlangsung. “Masih di sana proses penggeledahannya. Nanti disampaikan lebih lanjut terkait hasil yang sedang berlangsung,” ujar Ali dalam konferensi pers di Gedung  KPK. 

Sebelumnya, KPK telah menggeledah rumah dinas Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan sejak Kamis (28/9) sekira pukul 17.00 WIB hingga Jumat (29/9) pagi. Saat penggeledahan KPK menyita sejumlah uang dalam pecahan rupiah dan mata uang asing. 

Komisi Pemberantasan Korupsi menggeledah rumah Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo. Juru Bicara KPK Ali Fikri mengatakan penggeledahan yang berlangsung sejak Kamis (28/9) sore di rumah dinas Syahrul Yasin telah selesai. 

“Kegiatan penggeledahan yang dilakukan sebagai tindak lanjut mengumpulkan alat bukti atas dugaan korupsi di kementerian Pertanian,” ujar Ali dalam Konferensi Pers di Gedung KPK, Jumat (29/9). 

Ali menjelaskan dalam penggeledahan itu penyelidik KPK menyita sejumlah alat bukti di antaranya uang dengan mata uang rupiah dan mata uang asing. Selain itu penyidik juga menyita surat berharga serta dokumen seperti catatan keuangan dari pembelian aset bernilai. Meski begitu Ali mengatakan belum bisa menyampaikan berapa jumlah uang yang disita. 

“Sekira sejauh ini puluhan miliar yang ditemukan dalam penggeledahan yang dimaksud,” ujar Ali. 

Halaman:
Reporter: Nur Hana Putri Nabila
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...