Survei Terbaru LSI: Prabowo-Gibran Unggul di Jawa Timur, Anies Buncit

Ira Guslina Sufa
5 Januari 2024, 11:43
Hasil survei capres cawapres
Katadata/Lambok Hutabarat
Ilustrasi tiga pasangan capres peserta Pilpres 2024
Button AI Summarize

Lembaga Survei Indonesia merilis hasil survei terbaru mengenai elektabilitas pasangan calon presiden dan calon wakil presiden. Berdasarkan survei yang digelar 16-28 Desember 2023 itu pasangan capres dan cawapres nomor urut 2 Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka unggul dari dua pasangan calon lainnya di Jawa Timur.

Direktur Eksekutif LSI Djayadi Hanan menjelaskan dalam simulasi surat suara tiga pasangan capres-cawapres, elektabilitas Prabowo - Gibran berada di angka 46,7 persen. Di urutan kedua ada pasangan Ganjar Pranowo - Mahfud Md dengan elektabilitas 26,6 persen disusul Anies Baswedan - Muhaimin Iskandar dengan 16,2 persen suara. Sementara 10,4 persen lainnya tidak tahu atau tidak jawab.

"Prabowo Subianto dan Gibran itu berada di urutan pertama untuk perolehan suara kalau pemilu presiden diadakan pada saat survei dilakukan," kata Djayadi dalam pemaparan survei yang dipantau secara daring dari Jakarta, Jumat (5/1). 

Sementara itu, dalam simulasi tertutup tiga nama capres, Prabowo mengungguli Ganjar dan Anies. Elektabilitas Menteri Pertahanan itu berada di angka 46,3 persen, sedangkan Ganjar 25,9 persen, Anies 16 persen, dan 11,8 persen lainnya tidak tahu atau tidak jawab.

Berikutnya, LSI menemukan bahwa nama Prabowo berada di puncak pikiran (top of mind) responden di Jawa Timur dengan angka mencapai 39 persen. Menyusul Ganjar di posisi kedua (22,2 persen) dan Anies di posisi ketiga (14 persen).

"Cukup banyak yang belum menentukan pilihan atau tidak menjawab, yaitu 19,9 persen. Jadi, kalau kita lihat dari top of mind ini, dukungan solid terhadap Prabowo di Jawa Timur ada di angka 39 persen," ujar Djayadi.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...