Hasto Sebut Kekuatan Algoritma Bikin Suara Ganjar hanya Mentok 17%

Amelia Yesidora
8 Maret 2024, 13:13
ganjar, algoritma, hasto
Katadata/Ade Rosman
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto memberikan keterangan pers, Rabu (28/1)

 Awalnya ia berterimakasih telah diundang ke acara ini. Ia mengatakan, angka empat ini istimewa karena beras dari penjumlahan satu dan tiga. Hasto menganggap ini perpaduan kekuatan untuk menjawab masalah masa depan. 

Menurutnya, pernyataan derivatif angka empat ini bukanlah karena adanya intimidasi. “Tapi dua tambah dua itu bukan empat, tapi Pak Jokowi. Sebab pak Jokowi yang melipatgandakan kekuatan nomor dua,” ujarnya. 

Pernyataan ini kemudian direspon dengan riuh gelak tawa hadirin. Turut hadir juga dalam acara ini Pakar Hukum Tata Negara Bivitri Susanti, Wakil Presiden ke-10 dan 12 Jusuf Kalla, serta politikus Partai Nasional Demokrat Irma Suryani Chaniago. 

Di kesempatan yang sama, Bivitri menyoroti kecilnya porsi partai oposisi di era Jokowi. Menurutnya hal ini membunuh fungsi pengawasan DPR sekaligus mempermudah eksekutif menggolkan Undang-Undang baru.

Ia mencontohkan pemerintah hanya butuh waktu dua minggu untuk mengesahkan UU KPK. Kedua, Undang-Undang Minerba disahkan enam hari saja. Terakhir, undang-undang terkait pemindahan ibukota cukup melewati proses 21 hari. 

"DPR itu benar-benar stempel,” kata Bivitri. 

Halaman:
Reporter: Amelia Yesidora
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...