KAI Akan Tambah 60 Gerbong Kereta Barang Sumatera Selatan

Ameidyo Daud Nasution
11 Oktober 2017, 16:20
Jalur Kereta Barang
Katadata | Arief Kamaludin

Selain itu, Edi juga mengatakan pihaknya telah siap mereaktivasi jalur kereta Bandung hingga Ciwidey. Rencana ini sesuai dengan arahan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno. Aktivasi jalur kereta tersebut bisa mengurangi kemacetan dan beban jalan di Bandung.

Dia mengaku investasi yang akan dikeluarkan KAI untuk mereaktivasi jalur kereta ini sangat besar. Sebagian harus dibangun melayang (elevated), karena sudah sangat padat dengan bangunan di atas lahannya.

Pemerintah memang sedang mengarahkan angkutan barang dilakukan dengan menggunakan kereta. Selain bisa mengangkut lebih banyak dan mengurangi kemacetan, pengangkutan dengan kereta juga bisa mengurangi beban di jalan raya. Makanya pemerintah berencana melakukan pembatasan kendaraan berat yang melintasi jalan tol.

Meski memandang transportasi kereta bisa memperlancar arus logistik, Wakil Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Organda bidang Angkutan Barang, Ivan Kamadjaja mengaku masih keberatan, apabila pembatasan kendaraan berat diterapkan di jalan tol Jakarta - Cikampek, "Saya usul kenapa tidak situasional saja (terbatas hanya apabila sedang macet)," katanya.

 (Baca: Beroperasi Mulai 8 Oktober, KRL Jakarta-Cikarang Layani 32 Perjalanan)

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...