Lalu Lintas ke Sumatra Melonjak Saat Nyepi dan Isra Mi’raj

Andi M. Arief
8 Maret 2022, 19:59
Gerbang tol Bakauheni Selatan, tol bakauheni, lalu lintas, nyepi, isra mi'raj,
Kementerian PUPR
Gerbang tol Bakauheni Selatan

PT Hutama Karya mencatat peningkatan lalu lintas ke Pulau Sumatra selama minggu lalu. Ini diduga karena Hari Raya Isra Mi'raj dan Nyepi 2022. 

Volume lalu lintas (VLL) yang masuk Pulau Sumatra melalui Jalan Tol Bakauheni-Teranggi Besar naik 18,93% dibandingkan kondisi normal, menjadi 6.015 kendaraan. Rerata masuk melalui Gerbang Tol (GT) Bakauheni Selatan.

“Akhir pekan, arus balik dari Sumatra ke Jawa melalui pintu keluar GT Bakauheni Selatan melonjak 22,39% (dari kondisi normal)," kata EVP Divisi Operasi dan Pemeliharaan Jalan Tol (OPT) Hutama Karya Dwi Aryono Bayuaji dalam keterangan resmi, Selasa (8/3). 

Hari Raya Nyepi 2022 jatuh pada 4 Maret. Dwi menyampaikan, pengguna jalan diduga meninggalkan Pulau Sumatra pada Minggu (6/3) seiring meningkatnya VLL pada hari yang sama 6.097 kendaraan. 

Pada Hari Raya Isra Mi'ra 2022, VLL di GT Bakauheni Selatan melonjak 27,84% menjadi 6.452 kendaraan. Pada kondisi normal, hanya sekitar 5.046. 

Saat arus balik, jumlah kendaraan yang meninggalkan Sumatra 5.904 kendaraan. Angka ini tumbuh 39,33% dari kondisi normal 4.238. 

Halaman:
Reporter: Andi M. Arief
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...