Elon Musk Gelar Jajak Pendapat soal Jual 10% Saham Tesla, Warganet: Ya

Desy Setyowati
8 November 2021, 12:18
elon musk, tesla, saham
Instagram/Elonrmuskk
Elon Musk

Mantan dan anggota dewan Tesla saat ini, termasuk Robyn Denholm, Kimbal Musk, Ira Ehrenpreis dan Antonio Gracias telah menjual ratusan juta dolar saham Tesla sejak akhir Oktober (28/10). Penjualan dilakukan ketika harga saham menguat.

Saham naik setelah perusahaan penyewaan mobil Hertz mengumumkan pemesanan 100 ribu kendaraan Tesla. Elon Musk menunggu selama seminggu setelah Hertz membuat pengumuman untuk mengklarifikasi bahwa Tesla belum menandatangani kontrak.

Sejak pengumuman Hertz, saham Tesla meningkat sekitar 34%. Begitu juga kekayaan bersih Elon Musk.

Menurut Direktur Riset InsiderScore Ben Silverman, Tesla memiliki lebih dari 1 miliar saham beredar pada akhir Oktober. Jika Musk menggunakan opsi, maka jumlah saham yang beredar akan meningkat lebih dari 2%, menurut perhitungan InsiderScore.

Silverman memperkirakan efek penjualan 10% saham Elon Musk di Tesla terhadap pemegang saham akan minimal. Sebagian karena penjualan tidak akan mengejutkan.

“Musk kemungkinan akan terus vokal tentang apa yang dia lakukan, termasuk menggunakan opsi karena hampir kedaluwarsa. Menjual saham karena tagihan pajak yang sangat besar dan likuiditas saham Tesla,” kata Silverman.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...