Bos Samsung Kunjungi AS, Diduga soal Pembangunan Pabrik Cip Rp 242 T

Desy Setyowati
15 November 2021, 13:19
samsung, amerika serikat, cip, vaksin
KATADATA/
Logo Samsung

Samsung menargetkan Texas juga karena ingin mendapatkan pengurangan pajak gabungan US$ 805,5 juta selama 20 tahun. Ini karena pembangunan pabrik cip itu diklaim dapat menciptakan 1.800 lapangan pekerjaan baru.

Wacana pembangunan pabrik itu pun digulirkan saat cip langka akibat sanksi Trump kepada perusahaan semikonduktor Cina Semiconductor Manufacturing International Corp (SMIC). Huawei bahkan harus menyetop produksi cip per September tahun lalu, karena tekanan dari mantan presiden AS tersebut.

Samsung pun kebanjiran permintaan cip sejak akhir tahun lalu. Permintaan cip yang tinggi tersebut bukan hanya dari vendor ponsel, tetapi juga produsen mobil listrik.

Mereka beralih ke Taiwan Semiconductor Manufacturing Co (TSMC), setelah Trump memasukkan  SMIC ke daftar hitam (blacklist) terkait perdagangan dan keamanan.

"Saya akan bertemu banyak mitra AS," kata Lee kepada wartawan sebelum penerbangan dari Seoul pada Minggu. Dia juga berencana mengunjungi Boston, di mana kantor pusat pembuat vaksin Covid-19 Moderna berada.

Bulan lalu, Korea Selatan memberikan persetujuan penggunaan darurat vaksin Moderna. Kantor Kepresidenan Negeri Ginseng memang meminta Lee membantu negara mendapatkan cip dan vaksin corona.

Permintaan itu disampaikan setelah Lee dibebaskan bersyarat pada Agustus. Ia sebelumnya dinyatakan bersalah pada Januari karena penyuapan dan penggelapan dan dijatuhi hukuman 30 bulan penjara.

Halaman:
Reporter: Fahmi Ahmad Burhan
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...