Strategi Pertamina dan Medco Sambut Tren Baru Bisnis Energi Bersih

Ameidyo Daud Nasution
7 November 2020, 13:27
pertamina, medco, energi hijau
123RF.com
Ilustrasi pembangkit listrik panas bumi. Pertamina dan Medco Power menyiapkan strategi dalam menyambut tren penggunaan energi baru dan terbarukan.

“Makanya kami harus terus mendorong bisnis baru demi mendukung perkonomian,” kata Daniel.

Sedangkan PT Medco Power Indonesia juga akan menjadikan energi terbarukan lantaran potensi bisnis ini akan terus melesat ke depannya. Apalagi beberapa negara lain juga telah menetapkan rencana serupa.

Sebagai contoh, Thailand menetapkan target porsi energi terbarukan hingga 35% pada 2035. Sedangkan Tiongkok menargetkan 50% pembangkit listrik mereka tak menggunakan energi fosil pada 2030.

“Ini penting untuk mengimbangi pasokan crude oil yang terus menurun,” kata Planning & Business Development Director Medco Power Indonesia Femi Sastrena.

Medco Power telah memiliki lini bisnis energi terbarukan seperti panas bumi. Meski demikian mereka juga menggunakan liquified natural gas (LNG) sebagai loncatan menuju pengembangan energi baru dan terbarukan.

Alasannya adalah mereka merupakan pemasok gas sehingga perlu mengintegrasikan bisnis hilir. Alasan berikutnya, gas bumi ini merupakan energi yang relatif bersih. “Renewable energy memang potensial, tapi ada faktor intermiten untuk melengkapi pembangkit listrik,”

Mereka juga telah memiliki bisnis terkait pembangkit di 18 lokasi yang ada di RI dengan skema independent power producer (IPP) maupun operations & maintenance (O&M).

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...