Ford Investasi di Industri Kendaraan Listrik RI, Tesla Masih Misteri

Happy Fajrian
31 Maret 2023, 15:20
ford, tesla, mobil listrik, kendaraan listrik, investasi,
ANTARA FOTO/Fauzan/wsj.
Mobil listrik mengisi daya di Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) di kawasan Aeropolis, Kota Tangerang, Banten, Rabu (25/5/2022).

Bagaimana Tesla?

Tesla sejak pertengahan 2019 telah santer dikabarkan akan berinvestasi di Indonesia. Tesla disebut tertarik untuk membangun pabrik baterai kendaraan listrik di Morowali, Sulawesi Tengah.

Pemerintah juga berkali-kali mengirim utusan untuk melobi bos Tesla Elon agar mau berinvestasi di Indonesia. Namun hingga kini belum ada kepastian Tesla akan berinvestasi di Indonesia. Tesla malah berniat membuka kantor di Malaysia untuk mengimpor mobil listrik ke tetangga Indonesia itu.

Tesla juga disebut akan membangun jaringan stasiun pengisian daya untuk mobil listriknya di Malaysia. “Permohonan Tesla untuk mengimpor kendaraan listrik baterai ke Malaysia telah disetujui. Perusahaan juga akan membuka showroom dan pusat layanan,” kata Kementerian Perdagangan Malaysia beberapa waktu lalu, Selasa (14/3).

Sementara untuk rencana investasi di Indonesia, Menteri Korrdinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan bahwa Indonesia sedang dalam negosiasi tahap akhir dengan Tesla dan produsen mobil listrik Cina, BYD.

Luhut berharap insentif kendaraan listrik yang diluncurkan pemerintah dapat membuat posisi Indonesia lebih kuat untuk menarik investor kakap seperti Tesla. Menurut dia, Tesla masih tertarik membangun pabrik di Asia Tenggara dengan kapasitas produksi satu juta mobil per tahun.

Meskipun belum jelas di negara Asia Tenggara mana Tesla akan membangun pabriknya itu. Apalagi mereka baru membangun pabrik di Meksiko. “Meksiko adalah halaman belakang Amerika, jadi tentu saja mereka akan membangun pabrik di sana,” kata Luhut beberapa waktu lalu, Senin (7/3).

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...