IHSG Anjlok ke Level 6.000, Investor Disarankan Borong Saham Lapis Dua

Image title
7 Oktober 2019, 20:18
ihsg, pasar modal
Ajeng Dinar Ulfiana | KATADATA
Ilustrasi. IHSG pada perdagangan hari ini ke level 6,000 meski asing mencatatkan beli bersih Rp 144 miliar.

Ia merekomendasikan investor untuk membeli saham yang berada di lapis dua dan tiga. Saham lapis dua memiliki kapitalisasi pasar antara Rp 500 miliar-10 triliun, yang cendrung fluktuatif dan saham yang terbilang likuid.

Sementara saham lapis tiga, memiliki kapitalisasi dibawah angka Rp 500 miliar. Saham-saham pada lapis tiga memiliki votalitas harga yang tinggi.

(Baca: IHSG Berpotensi Naik Lagi, Saham-Saham Ini Layak Dicermati Investor)

Pada perdagangan hari ini, indeks saham sempat dibuka menguat di level 6.077, tetapi pergerakannya berfluktuasi sepanjang hari dan sempat mencapai titik terendah pada level 5.988. Sebanyak 131 saham naik, 272 saham turun, sedangkan 139 saham turun.

Seluruh sektor indeks saham masuk ke zona merah dengan pelemahan paling dalam pada sektor industri dasar sebesae 2,51%. Kemudian sektor manufaktur sebesar 1,75%, dan sektor konsumer 1,47%.

Asing masih mencatatkan beli bersih pada seluruh pasar sebesar Rp 144,84 miliar. Sementara khusus di pasar regional, asing mencatatkan beli bersih sebesar Rp 57,09 miliar.

Pada perdagangan hari ini, investor asing masih gencar membeli saham PT Bank Central Asia Tbk (BBCA), PT Gudang Garam Tbk (GGRM), dan PT Astra Internasional Tbk ASII). Sementara aksi jual banyak dilakukan asing pada saham PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI), PT Pelayaran Tamarin Sumatera Tbk (TAMU), dan PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR).

Halaman:
Reporter: Fariha Sulmaihati
Editor: Agustiyanti
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...