Koreksi IHSG Bakal Berlanjut, Beberapa Saham Ini Direkomendasikan Beli

Image title
13 Agustus 2019, 08:01
Suasana Bursa Efek Indonesia. IHSG hari ini, Selasa (13/8) diprediksi akan kembali terkoreksi. Beberapa saham yang direkomendasikan broker dapat menjadi pertimbangan investor.
Ajeng Dinar Ulfiana | KATADATA
Suasana Bursa Efek Indonesia. IHSG hari ini, Selasa (13/8) diprediksi akan kembali terkoreksi. Beberapa saham yang direkomendasikan broker dapat menjadi pertimbangan investor.

(Baca: Saham Bank, Konsumer, dan Tambang antarkan IHSG Turun 0,53% di Sesi I)

Senada, Analis Reliance Sekuritas Indonesia, Lanjar Nafi dalam risetnya mengatakan, secara teknikal, IHSG hari ini pulled back bearish trend dan break out MA200. Indikasi melanjutkan pelemahan dengan pengujian support. Indikator Stochastic mendekati area overbought dan RSI bergerak bearish momentum.

"Sehingga kami perkirakan IHSG hari ini akan kembali tertekan. Dengan support-resistance IHSG hari ini dikisaran level 6.200-6.320," kata Lanjar Nafi. Saham-saham yang cukup menarik untuk diperhatikan menurut Lanjar Nafi di antaranya INKP, TKIM, JSMR, META, WSKT, ADHI, ERAA, dan AKRA.

Namun, Analis Indosurya Sekuritas William Surya Wijaya dalam risetnya menyampaikan, IHSG hari ini sedang berada dalam rentang konsolidasi wajar. Meski begitu, IHSG hari ini berpeluang untuk melanjutkan pola kenaikan jangka pendeknya dengan upaya untuk menggapai resistance level terdekat masih terlihat dalam pola gerak IHSG hari ini.

"Hal ini juga ditopang oleh support level yang terlihat telah tergeser ke arah yang lebih baik serta stabilnya kondisi perekonomian Indonesia," kata William yang dalam risetnya memperkirakan IHSG hari ini bergerak di kisaran level 6.231-6.372. Beberapa saham yang direkomendasikan oleh William dalam risetnya di antaranya, ASII, ASRI, SRIL, TLKM, HMSP, BBNI, BBCA, EXCL, dan MYOR.

(Baca: Sepuluh Saham Paling Cuan Sepekan, Garuda dan Antam Naik Tinggi)

Halaman:
Reporter: Ihya Ulum Aldin
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...