Konflik Geopolitik Memanas, IHSG Diramal Kembali Turun

Image title
5 Mei 2020, 05:00
Konflik Geopolitik Memanas, IHSG Diramal Kembali Turun.
ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja/nz
Papan layar yang menampilkan informasi pergerakan harga saham di gedung Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Selasa (31/3/2020). IHSG diramal kembali melemah, tertekan sejumlah sentimen global.

Menurutnya, indeks memang berhasil ditutup di atas 4.600. Namun, itu hal ini kembali menghasilkan pergerakan terkonsolidasi. "Sehingga IHSG harus kembali menguji level 4.603 untuk menjadi penentu, apakah akan menguat kembali atau tidak," katanya.

Adapun beberapa saham yang dia rekomendasikan pada perdagangan hari ini, di antaranya PT Indofood Sukses Makmur Tbk (INDF), PT Indosat Tbk (ISAT), PT Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul Tbk (SIDO) dan PT Integra Indocabinet Tbk (WOOD). 

Analis Binaartha Sekuritas M. Nafan Aji Gusta Utama juga memperkirakan IHSG hari ini bakal bergerak turun. Secara teknikal, mengindikasikan adanya pelemahan lanjutan pada pergerakan IHSG sehingga berpeluang menuju ke area support.

(Baca: Perang Tarif AS-Tiongkok Kembali Memanas, IHSG Diramal Turun)

Pada area support IHSG b 4.569,16 hingga 4.443,63, dan untuk area resistence di level 4.747,88 hingga 4.975,54.

Sedangkan Analis Reliance Sekuritas Indonesia Lanjar Nafi juga menilai, perselisihan AS dan Tiongkok yang kembali berkobar dan hubungan Korsel dan Korut yang memanas usai baku tembak  di Zona Demiliterisasi (DMZ) menjadi sentimen utama indeks hari ini.

"Konflik geopolitik akan menjadi fokus investor, mengesampingkan perkembangan pandemi Covid-19," kata Lanjar.

Meski begitu, secara teknikal, dia menilai IHSG hari ini masih berpeluang berbalik arah alias rebound. Menurutnya, area support dan resistance indeks pada perdagangan hari ini berada di level 4.600 hingga 4.836.

Sejumkah saham yang dapat dicermati investor  di antaranya PT Bank Central Asia Tbk (BBCA), PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI), PT Bank Tabungan Negara Tbk (BBTN), PT 
Bank Mandiri Tbk (BMRI), PT Bumi Serpong Damai Tbk (BSDE) dan PT Harums Energy Tbk (HRUM).

Halaman:
Reporter: Ihya Ulum Aldin
Editor: Ekarina
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...