IHSG Diprediksi Lanjutkan Penguatan, Ini Daftar Rekomendasi Sahamnya

Patricia Yashinta Desy Abigail
9 Agustus 2022, 07:13
ihsg, bursa, saham
ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay/foc.
Seorang pria melintasi layar digital pergerakan saham di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Jumat (24/6/2022).

Ivan pun merekomendasikan investor untuk hold atau buy on weakness untuk saham PT Charoen Pokphand Indonesia Tbk (CPIN) di harga 5.500-5.650 dan saham Harum Energy (HRUM) 1.600-1.650.  

Lalu, hold atau trading buy pada saham Elang Mahkota Teknologi (EMTK) rentang harga 1.950-2.010. Kemudian, untuk hold pada saham Indah Kiat Pulp and Paper (INKP) dengan target harga terdekat di level 8.000. Terakhir, trading buy pada saham PT Merdeka Copper Gold Tbk (MDKA) pada rentang harga 4.200-4.250. 

 Sebelumnya, IHSG berbalik menguat pada akhir perdagangan Senin (8/8) dengan penguatan sebesar 0,03% ke posisi 7.086,84 di tengah sentimen meningkatnya ketegangan geopolitik di Taiwan.

Data perdagangan menunjukkan, nilai transaksi di bursa saham Tanah Air Senin ini (8/8) mencapai Rp 14,02 triliun dengan frekuensi sebanyak 1,43 juta kali dengan volume sebanyak 29.62 miliar saham.

Sebanyak 263 saham terpantau terkoreksi, 241 saham lainnya bergerak naik dan 186 saham tidak bergerak. Adapun, nilai kapitalisasi pasar IHSG hari ini berada di posisi Rp 9.330,64 triliun.

Halaman:
Reporter: Patricia Yashinta Desy Abigail
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...