IHSG Sesi I Terjebak di Zona Merah, Kelompok Adaro Masuk Top Loser

Nur Hana Putri Nabila
7 November 2023, 12:25
IHSG Sesi I Terjebak di Zona Merah, Kelompok Adaro Masuk Top Loser
ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/foc.
Layar menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Rabu (26/4/2023).

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melemah 41,95 poin atau 0,62% ke level 6.835 pada penutupan perdagangan sesi pertama hari ini, Selasa (7/11).

Data perdagangan Bursa Efek Indonesia (BEI) menunjukkan nilai transaksi saham hari ini tercatat mencapai Rp 25,52 triliun dengan volume 15.083 miliar saham dan frekuensi sebanyak 631.823 kali.

Sebanyak 190 saham menguat, 311 saham terkoreksi, dan 236 saham tidak bergerak. Sedangkan untuk kapitalisasi pasar IHSG pada hari ini menjadi Rp 10.662 triliun.  

Saham terkoreksi di antaranya PT Adaro Energy Indonesia Tbk (ADRO) dan PT Adaro Minerals Indonesia Tbk (ADMR). ADRO merosot 1,98% ke level Rp 2.480. Sementara ADMR terkoreksi 2,36%  ke level Rp 1.240 per saham.

Dari 11 sektor yang ada didominasi melemah. Sektor melemah dipimpin oleh sektor cyclical yang anjlok 1,38%. Sementara hanya satu saham menguat, yakni dipimpin oleh sektor properti yang naik 0,18%.

Halaman:
Reporter: Nur Hana Putri Nabila
Editor: Lona Olavia
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...