WNI Nantinya Tak Perlu Tukar Uang saat Belanja di Vietnam, Cukup QRIS

Abdul Azis Said
21 Agustus 2023, 16:28
QRIS, BI, suku bunga
ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja/rwa.
BI telah memulai uji coba interkoneksi pembayaran antara Indonesia dengan Singapura menggunakan QR Code atau QRIS.

Penandatanganan nota kesepahaman atau memorandum of understanding (MoU) ini akan menjadi langkah awal dari kerja sama QRIS, BI-Fast, BI-RTGS, dan data framework.

"Kita mulai dari QRIS, ini sifatnya bilateral. Kami sudah dengan Thailand pada tahun lalu, Malaysia pada tahun ini, Singapura sedang pilot project, mudah-mudahanan tahun ini efektif secara komersial,” katanya.

Bank Indonesia (BI) sebelumnya telah memulai uji coba interkoneksi pembayaran antara Indonesia dengan Singapura menggunakan QR Code atau QRIS. Gubernur BI Perry Warjiyo menjelaskan, uji coba  merupakan tindak lanjut dari kerja sama pembayaran berbasis kode QR antar negara antara Bank Indonesia dengan Monetary Authority of Singapore yang telah diinisiasi pada tahun 2022.

“Setelah berhasil mengimplementasikan bersama industri dengan Thailand dan Malaysia, kami mulai uji coba QRIS antar negara antara Indonesia dengan Singapura,” ujar Perry dalam peluncuran fitur terbaru berupa QRIS Tuntas atau Tarik Tunai, Transfer, dan Setor di Kantor Pusat BI, Jakarta yang dikutip Jumat (18/8).

Halaman:
Reporter: Zahwa Madjid
Editor: Agustiyanti
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...