Sri Mulyani Bebaskan Pajak Sewa Toko di Pasar dan Mal Selama 3 Bulan

Abdul Azis Said
3 Agustus 2021, 13:46
pajak sewa toko, pembebasan pajak sewa toko, bebas pajak sewa toko, sri mulyani bebaskan pajak sewa toko
Muhammad Zaenuddin|Katadata
Kriteria pedagang eceran yang akan mendapat subsidi pajak sewa toko adalah pengusaha yang seluruh atau sebagian kegiatan usahanya melakukan penyerahan barang dan atau jasa kepada konsumen akhir.

Pemberian subsidi pajak penyewaan toko bagi pedagang eceran merupakan salah satu dari beberapa bentuk insentif baru yang diberikan pemerintah atas penerapan PPKM darurat yang berlanjut menjadi PPKM level 4. Para pedagang eceran yang termasuk sebagai pemilik warung juga akan mendapat bantuan sosial sebesar Rp 1,2 juta kepada 1 juta pemilik warung. Bansos tunai ini juga akan diberikan kepada pedagang kaki lima.

"Bantuan UMK dan PKL Warung ini sedang difinalisasi dan diharapkan sudah bisa langsung dijalankan melalui TNI dan Polri, regulasinya ini sudah disiapkan dan ini akan dibagikan  sebesar Rp1,2 juta per orang dan ini untuk 1 juta target." kata Menteri Koordinator bidang Perekonomian Airlangga Hartarto dalam konferensi pers virtual, Senin, (2/8).

Selain dua bentuk bantuan kepada pengusaha kecil tersebut, insentif baru juga bakal diberikan kepada pengusaha di sektor hotel, rekreasi dan kafe (horeka) yang ikut terdampak paling parah akibat minimnya kunjungan wisata selama PPKM Darurat dan PPKM Level 1-4. Bantuan ini juga tengah dalam proses penyusunan aturan oleh pemerintah.

Sementara pemerintah menyediakan anggaran PEN sebesar Rp 62,83 triliun untuk memberikan insentif kepada pelaku usaha. Dukungan terutama diberikan melalui pembebasan pajak seperti pembebasan pajak angsuran PPh 25, tarif PPh Badan, PPh Final UMKM, PPnBM Kendaraan Bermotor dan PPN Perumahan DTP dan sebagainya.

Halaman:
Reporter: Abdul Azis Said
Editor: Agustiyanti
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...