Menko Perekonomian Terbitkan Aturan Kelompok Kerja dan Agenda G20

Lavinda
Oleh Lavinda
19 Februari 2022, 10:39
G20
ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/POOL/aww.
Pertemuan hari kedua Pertemuan Tingkat Menteri Keuangan dan Gubernur Bank Sentral G20 atau Finance Ministers and Central Bank Governors (FMCBG) G20 di Jakarta Convention Center, Jakarta, Jumat (18/2/2022).

Pada pelaksanaan Sherpa Track, Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian dan Kementerian Luar Negeri mengoordinasikan pembahasan isu-isu ekonomi non keuangan, yaitu isu yang menyangkut energi, pembangunan, pariwisata, ekonomi digital, pendidikan, tenaga kerja, pertanian, perdagangan, investasi, industri, kesehatan, anti korupsi, lingkungan, perubahan iklim, dan isu non-keuangan lainnya.

Struktur koordinasi Sherpa Track pada Presidensi G20 Indonesia Tahun 2022 terdiri atas  11 kelompok kerja, 10  kelompok keterlibatan, dan satu inisiatif.

Kesebelas kelompok kerja antara lain, anti korupsi, agrikultur, keberlanjutan iklim dan lingkungan, pembangunan, ekonomi digital, transisi energi, pendidikan, sumber daya manusia, kesehatan pariwisata, perdagangan, industri, dan investasi.

Terdapat pula satu inisiatif yakni, pemberdayaan. Terakhir, terdapat 10 kelompok keterlibatan yaitu, parlemen, institusi audit tertinggi, bisnis, sipil, perkotaan, perempuan, pemikiran, ilmu pengetahuan, buruh, dan kalangan muda.

Adapun, tiga prioritas utama Presidensi G20 Indonesia antara lain, arsitektur kesehatan global, transformasi ekonomi berbasis digital, dan transisi energi. 

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...