Data Manufaktur Cina Naik, Harga Minyak Langsung Meroket, Dolar Jeblok

Desy Setyowati
2 Maret 2023, 07:07
cina, manufaktur cina, dolar as, harga minyak
ANTARA FOTO/REUTERS/Thomas Peter
Presiden Cina Xi Jinping tiba pada upacara penyerahan medali untuk pejabat tinggi nasional dan asing pada kesempatan peringatan 70 tahun berdirinya Republik Rakyat China di Balai Agung Rakyat di Beijing, Cina, Minggu (29/9/2019).

Persediaan minyak mentah AS pekan lalu naik 1,2 juta barel ke level tertinggi sejak Mei 2021 menjadi 480,2 juta barel. Angka ini melebihi ekspektasi para analis yang memperkirakan hanya naik 457 barel barel.

Kenaikan persediaan minyak mentah 1,2 juta itu merupakan peningkatan mingguan ke-10 berturut-turut.

Selain itu, produksi minyak Rusia mencapai tingkat pra-sanksi untuk pertama kalinya pada Februari, berdasarkan laporan Kommersant. Produksi Organisasi Negara-negara Pengekspor Minyak (OPEC) juga naik pada Februari, menurut survei Reuters.

"Ekonomi Cina sedang pulih, dan ini bisa menjadi pendorong positif bagi harga minyak," kata Stephen Brennock dari pialang minyak PVM.

Sedangkan dolar AS melemah terhadap sejumlah mata uang utama lain pada akhir perdagangan Rabu waktu setempat atau Kamis pagi WIB. Indeks dolar turun 0,5% menjadi 104,42.

"Pasar benar-benar merespons beberapa data lain di luar AS," kata Direktur Eksekutif di firma penasehat valuta Klarity FX di San Francisco Amo Sahota.

Halaman:
Reporter: Desy Setyowati
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...