Cermati Ini Jenis-jenis Mobil Listrik yang Beredar di Indonesia

Tifani
Oleh Tifani
16 Desember 2022, 23:25
Ilustrasi Jenis-jenis Mobil Listrik
Katadata
Ilustrasi Jenis-jenis Mobil Listrik

Mobil listrik mulai menjadi salah satu pilihan masyarakat. Pasalnya kendaraan listrik dianggap lebih ramah lingkungan. Ditambah lagi, pemerintah mulai gencar untuk menyalurkan subsidi mobil listrik di Tanah Air.

Terlebih, pasca kenaikan harga Bahan Bakar Minyak atau BBM di Indonesia, animo masyarakat untuk beralih menggunakan mobil listrik semakin meningkat. Produsen mobil listrik pun turut berlomba menghadirkan inovasi mobil listrik.

Jenis-jenis Mobil Listrik

Mobil listrik memiliki prinsip kerja yang berbeda, dan dapat disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing pengguna. Mulai dari kendaraan yang memiliki prinsip kerja sepenuhnya mengandalkan listrik hingga yang hanya memanfaatkan sebagian dari tenaga elektrifikasi.

Dirangkum dari laman resmi Lifepal.co.id, berikut adalah jenis-jenis mobil listrik yang perlu diketahui.

  • Battery electric vehicle (BEV)

Jenis mobil listrik battery electric vehicle (BEV) adalah mobil yang menggunakan listrik sepenuhnya sebagai sumber penggerakan. Jenis mobil listrik ini tidak memiliki sistem pembakaran atau motor traksi.

Tenaga penggerak tersimpan dalam sebuah baterai yang dapat diisi ulang dengan menyambungkannya ke saluran listrik eksternal. Mobil Listrik berteknologi BEV memiliki keistimewaan, yakni mampu menyimpan tenaga ketika mengerem atau laju mobil melambat.

Jenis mobil listrik ini menggunakan komponen listrik yang berfungsi sebagai generator. Generator ini yang akan menghasilkan tenaga dan menyimpan listrik pada baterai.

Dibandingkan dengan mobil listrik berteknologi HEV atau PHEV, mobil listrik berteknologi BEV diklaim lebih efisien dan irit. Contoh mobil listrik berteknologi BEV adalah Hyundai Ioniq, Nissan Leaf, dan Wuling Air EV.

  • Plug-in hybrid electric vehicle (PHEV)

Jenis mobil listrik plug-in hybrid electric vehicle (PHEV) juga termasuk dalam kendaraan mengandalkan listrik selain bahan bakar, meski hanya sebagian. Mobil berteknologi PHEV beroperasi dengan menggunakan listrik dan BBM secara bersamaan.

Baterai mobil PHEV dapat diisi ulang secara eksternal maupun memanfaatkan gerakan kinetis saat melakukan pengereman. Berkat perpaduan tenaga listrik dan bahan bakar, mobil PHEV dipercayai memiliki tingkat keiritan bahan bakar yang baik.

Tipe mobil PHEV yakni, Mitsubishi Outlander PHEV, BMW i8, dan Toyota C-HR.

  • Hybrid electric vehicle (HEV)

Jenis mobil listrik hybrid electric vehicle (HEV) adalah mobil listrik yang dikenal dengan sebutan mobil hybrid. Jenis HEV termasuk dalam mobil listrik yang mengandalkan tenaga listrik sebagian atau secara tidak penuh.

Mobil berteknologi HEV menggabungkan dua sistem penggerak yang bersumber dari baterai dan bahan bakar minyak. Pada HEV, baterai tidak dapat diisi ulang secara eksternal, karena HEV tidak memiliki charging port.

Namun, baterai dapat diisi ketika kendaraan melakukan pengereman karena motor listrik berfungsi sebagai generator yang menyimpan energi listrik ke baterai. Mobil hybrid bisa mengonsumsi bahan bakar lebih irit dua kali dibandingkan dengan mobil konvensional. Adapun jenis mobil HEV yaitu, Honda Civic Hybrid, Toyota Prius Hybrid, dan Toyota Camry Hybrid.

  • Fuel cell electric vehicle (FCEV)

Jenis mobil listrik fuel-cell vehicle (FCEV) atau kendaraan zero emission mengandalkan fuel-cell untuk menghasilkan listrik. Jenis mobil listrik ini belum banyak digunakan di Indonesia.

Halaman:
Editor: Intan
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...