Sinar Mas Multifinance Lunasi Obligasi Jatuh Tempo Rp 348 Miliar

Cahya Puteri Abdi Rabbi
21 Februari 2022, 13:47
Obligasi
ANTARA FOTO/Reno Esnir/foc.
Karyawan memantau pergerakan saham dan obligasi di Kantor Sekuritas, Jakarta, Rabu (15/7/2020).

PT Sinar Mas Multifinance (SMMF) menyiapkan dana untuk melunasi pokok surat utang yang jatuh tempo pada 21 Februari 2022. Surat utang tersebut merupakan Obligasi Berkelanjutan II Sinar Mas Multifinace Tahap II Tahun 2021 Seri A dengan memiliki nilai pokok Rp 348 miliar.

"Sehubungan dengan obligasi perseroan yang akan jatuh tempo pada tanggal 21 Februari 2022, maka PT Sinar Mas Multifinance menyampaikan dana untuk pelunasan efek perseroan sudah disiapkan untuk pelunasan," kata Direktur Sinar Mas Mutlifinance Ailis Limarto dalam keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia (BEI), dikutip Senin (21/2).

Sebagai informasi, obligasi seri A memiliki jangka waktu 370 hari kalender terhitung sejak tanggal emisi dengan tingkat bunga tetap 9,75% per tahun.

Dalam Obligasi Berkelanjutan II Sinar Mas Multifinance Tahap II Tahun 2021, perseroan juga menerbitkan dua seri lainnya, yakni Seri B yang memiliki nilai pokok sebesar Rp 333,5 miliar dengan bunga 10,50% per tahun dengan jangka waktu tiga tahun setelah tanggal emisi. Sementara itu, Seri C memiliki nilai pokok sebesar Rp 51 miliar dengan bunga 11,50% per tahun dan jatuh tempo lima tahun setelah tanggal emisi.

Adapun, penerbitan obligasi tersebut merupakan bagian dari penawaran umum berkelanjutan (PUB) obligasi berkelanjutan II Sinar Mas Multifinance dengan target dana yang dihimpun sebesar Rp 2 triliun.

Halaman:
Reporter: Cahya Puteri Abdi Rabbi
Editor: Lavinda
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...