Contoh CV Fresh Graduate Tanpa Pengalaman Agar Terlihat Profesional

Ghina Aulia
8 September 2022, 17:40
contoh CV fresh graduate tanpa pengalaman
Shutterstock
Ilustrasi penggunaan contoh CV bahasa Inggris

Anda cukup membuatnya dengan sederhana tanpa bahasa yang berbelit. Perkenalkan diri Anda dengan lugas dan jelas. Dengan demikian, rekruter dapat mengenali diri Anda dengan baik.

3. Riwayat pendidikan yang jelas

Ketika umumnya Riwayat pendidikan yang dicantumkan adalah pendidikan terakhir, kali ini Anda dapat mencantumkannya secara lengkap untuk memenuhi lembar CV. Perlu diingat bahwa harus ditulis secara jelas, termasuk jurusan khusus atau konsentrasi yang diambil. Misalnya jurusan Hubungan Internasional dengan konsentrasi Diplomasi. Jangan lupakan tahun awal dan selesai studi. Tulis IPK-nya juga, ya!

4. Menyertakan pengalaman organisasi dan relawan

Walaupun tidak memiliki pengalaman kerja, ternyata pengalaman organisasi juga dapat membantu mendapatkan pekerjaan. Tak sedikit HRD yang menanyakan pengalaman organisasi selama kuliah. Dari pengalaman tersebut, dapat menggambarkan bagaimana peran Anda ketika bersosialisasi. Mengingat perusahaan juga mengharuskan kita untuk bekerja sama, baik dengan karyawan atau klien.

Tidak hanya itu, pengalaman sebagai relawan juga dapat Anda gunakan. Jelaskan peran spesifik Anda ketika menjadi relawan dan saat kegiatan berlangsung. Terlebih ketika kegiatannya berhubungan dengan pekerjaan.

5. Mencantumkan portofolio

Salah satu solusi yang sangat penting adalah portofolio. Walaupun tak mengantongi pengalaman kerja, Anda bisa membuat karya dan memasukkannya dalam bentuk portofolio. Karya-karya tersebut dapat dibuat secara rapi dan kreatif dalam format pdf. Setelah itu, unggah dan buat dalam bentuk laman web. Lalu, cantumkan tautannya ke dalam CV. Dengan demikian, rekruter dapat mengakses karya-karya Anda.

6. Prestasi

Apabila pernah mengikuti kompetisi atau konferensi dan memenangkan rangkaian lomba, Anda bisa memuatnya ke dalam CV. Dari prestasi tersebut, Anda dapat menunjukkan nilai unggul kepada rekruter.

7. Mencantumkan kemampuan berurutan

Pada kolom skill Anda bisa menulis semua kemampuan dari yang sangat dikuasai. Wajib dicantumkan baik soft maupun hard skill. Hal ini bertujuan agar rekruter memiliki gambaran tentang kompetensi Anda.

8. Mencantumkan pengalaman akademik

Ketika menjalani proses perkuliahan, tak jarang ada yang mengikuti penelitian. Baik itu penelitian payung diadakan dosen atau pun individu. Penelitian tersebut bisa Anda masukkan dan jangan lupa dijelaskan topik dan hasil penelitiannya Selain itu, apabila pernah menulis buku atau secara kolektif atau individu, baiknya juga dimuat ke dalam surat lamaran kerja Anda, seperti contoh CV fresh graduate tanpa pengalaman di atas.

Dari contoh dan beberapa catatan penting tersebut, terbukti Anda tetap bisa membuat CV yang baik dan terlihat profesional. Tinggal bagaimana keterampilan diri masing-masing dalam merangkai kalimat serta desain yang menarik. Intinya, lebih baik untuk terbuka dan menerima keadaan diri sendiri.

 

 

 

Halaman:
Editor: Intan
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement