Surya Paloh Belum Bahas 2024 dengan PDIP, Akan Tetap Koalisi?

Ameidyo Daud Nasution
25 Juli 2022, 20:54
surya paloh, pdip, nasdem
ANTARA FOTO/Galih Pradipta/wsj.
Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh (kiri) dan mantan Perdana Menteri Malaysia Mahathir Mohamad (kedua kanan) meninggalkan ruangan usai menghadiri kuliah umum pada Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Partai NasDem di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Jakarta, Jumat (17/6/2022).

Partai Nasdem telah menemui sejumlah partai politik untuk membicarakan persiapan menuju 2024. Meski demikian, Ketua Umum Nasdem Surya Paloh mengatakan dirinya belum bertemu dan membicarakan koalisi dengan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).

Surya mengatakan PDIP merupakan partai besar yang bisa mencalonkan siapapun calon yang diinginkan. Apalagi partai besutan Megawati Soekarnoputri tersebut telah memenuhi syarat untuk memajukan calonnya.

"Belum ada pembicaraan. Tapi yang saya tahu, bersama atau tanpa NasDem, PDIP sudah bisa mencalonkan siapa yang diinginkan," kata Surya di Malang, Senin (25/7).

Soal kemungkinan berkoalisi dengan PDIP pada Pemilu 2024, Surya mengatakan bahwa penting partai politik menunjukkan rasa saling menghargai. Ia memastikan komitmen Nasdem bersama PDIP untuk mengawal pemerintahan Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin.

"Kalau ada hal lain-lain, saya pikir itu dialektika dan romantika kecil-kecilan saja," katanya.

Bulan lalu, Surya mengatakan partainya belum resmi berkoalisi dengan pihak lain untuk menghadapi Pemilu 2024. Pertemuan yang dilakukan hanya bagian dari lobi sekaligus bertukar pikiran.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...