Haru, Sri Mulyani Menangis di Depan Erick Thohir saat Pidato Hari Ibu

Ajeng Dinar Ulfiana | KATADATA
Menkeu: Sri Mulyani di halaman Istana Merdeka, Jakarta Puaat (23/10/2019) .Sri Mulyani tak kuasa menahan tangis ketika Sri Mulyani membacakan pidato peringatan Hari Ibu di Kementerian BUMN.
Editor: Ekarina
23/12/2019, 08.11 WIB

Menteri Keuangan Sri Mulyani tak kuasa menahan tangis di depan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir. Kejadian tersebut berlangsung ketika Sri Mulyani membacakan pidato peringatan Hari Ibu di Kementerian BUMN.

"Hari Ibu ini saya ingin kita semua mengingat peran ibu yang selama ini menguatkan, mengayomi, dan mengiringi kita dengan doa setiap hari. Selamat hari ibu," ucap Sri Mulyani dengan nada tersendat dan kemudian menangis dalam acara peringatan hari ibu Kementerian BUMN di Djakarta Theater, Jakarta, Minggu (22/12).

Dalam pidatonya, mantan direktur pelaksana Bank Dunia ini mengingatkan para ibu agar lebih berani, terutama jika situasi mengancam para wanita. Hal ini dinilai karena kebanyakkan perempuan kerap takut bersuara. Salah satu alasannya yaitu karena trauma, hingga enggan menjadi sorotan.

(Baca: Sri Mulyani Akan Beri ‘Hadiah’ Pegawai yang Ungkap Kasus Harley Ilegal)

Padahal, menurutnya keberanian wanita akan membalikkan situasi yang menyudutkan. "Diam tak lagi emas. Kita harus bicara. Katakan pada diri sendiri bahwa saya berani," kata dia dengan lantang.

Halaman:
Reporter: Agatha Olivia Victoria