Exxon Gaet Korporasi Jepang Kembangkan Hidrogen & Amonia Rendah Karbon

Arief Kamaludin|KATADATA
Exxon Gaet Korporasi Jepang Kembangkan Hidrogen Amonia Rendah Karbon
Penulis: Rena Laila Wuri
25/3/2024, 21.35 WIB

Sementara itu, Presiden ExxonMobil Low Carbon Solutions, Ammann mengatakan, pembangun proyek skala dunia untuk pasar baru ini membutuhkan pasokan, permintaan, dan regulasi pendukung untuk semuanya bersatu secara sinkron.

JERA akan memulai uji coba pekan ini untuk melakukan co-firing 20% amonia dengan batu bara di pembangkit listrok tenaga panas Hekinan di Jepang tengah. Dalam uji akan pertama di dunia ini akan menggunakan sejumlah besar gas di pabrik komersial utama.

Namun, para pencinta lingkungan mengkritik langkah itu sebagai cara untuk memperpanjang umur pembangkit listrik tenaga batu bara yang kotor.

Jepang sendiri penghasil CO2 terbesar kelima di dunia. Akan tetapi, Jepang telah memulai mempromosikan amonia sebagai bahan bakar alternatif untuk membantu mengurangi emisi CO2 di pembangkit listrik tenaga batu bara dan pabrik lainnya.

Ini bertujuan untuk meningkatkan permintaannya akan amonia sebagai bahan bakar menjadi 3 juta ton pada tahun 2030 karena mendorong untuk mencapai tujuannya menjadi netral karbon pada tahun 2050.

Halaman:
Reporter: Rena Laila Wuri