Harapan DPR hingga Mendagri ke Komjen Listyo Jelang Uji Calon Kapolri

ANTARA FOTO/Galih Pradipta/aww.
Kabareskrim Polri Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo (tengah) memberikan keterangan pers di kantor Bareskrim Mabes Polri, Jakarta, Selasa (15/12/2020). Listyo akan menjalani uji kepatutan dan kelayakan di DPR sebagai calon Kapolri, Rabu (20/1).
19/1/2021, 22.06 WIB

Dia memberi masukan kepada juniornya tersebut agar memperkuat pembinaan masyarakat (binmas). Terakhir, Tito meminta Listyo agar menjaga proses akhir Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2020 lantaran masih ada sengketa di Mahkamah Konstitusi. “Ini juga harus dijaga, jangan sampai terjadi konflik,” kata Tito.

Hal lain adalah dukungan pemerintah dalam penanganan pandemi Covid-19 dan mengamankan proses vaksinasi. Terakhir, Tito berharap Kapolri dapat membantu bangun iklim investasi yang kondusif. “Jangan sampai terjadi pungutan liar yang menghambat iklim investasi,” kata Tito.

Adapun Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Nawawi Pomolango berharap koordinasi komisi antirasuah dan polisi semakin membaik jika Listyo menjabat. Apalagi menurutnya, Listyo cukup cakap dalam hubungan antarlembaga.

"Beliau sangat terbuka dan responsif terhadap kordinasi dan supervisi," kata Nawawi pekan lalu.

Sedangkan Direktur Eksekutif Lembaga Kajian Strategis Kepolisian Indonesia (Lemkapi) Edi Hasibuan yakin Listyo bisa melakukan perubahan besar di institusinya. Selain dianggap berkinerja bagus, mantan Kapolda Banten ini juga dinilai bersih dan tegas.

“Hasil penelitian Lemkapi dalam tiga bulan belakangan juga menunjukkan tingkat kepercayaan terhadap sosok Listyo Sigit sangat tinggi,” katanya.

Halaman:
Reporter: Antara