Wanita Bersenjata Api Hendak Terobos Istana, Jaringan Teroris?

Istimewa
Wanita bersenjata ditangkap polisi usai menodongkan pistol ke anggota Paspampres di depan Istana, Jakarta, Selasa (25/10). Foto: Istimewa
25/10/2022, 18.52 WIB

Seorang perempuan bersenjata menerobos Istana Merdeka pada pukul 07.00 WIB. Komandan Pasukan Pengamanan Presiden atau Paspampres (Paspampres) Marsda TNI Wahyu Hidajat Soedjatmiko mengatakan perempuan tersebut tak sampai menerobos ke Istana Merdeka.

Insiden bermula dari anggota Paspampres yang melihat seorang perempuan dengan perilaku mencurigakan. "Anggota kami langsung menghampiri perempuan tersebut dan perempuan tersebut langsung mengacungkan senjata api ke arah anggota,” kata Wahyu dalam keterangan resmi, Selasa (25/10).

Ditodong, anggota Paspampres tersebut langsung mengambil senjata api dari tangan perempuan tersebut. Perempuan tersebut lalu dibawa ke Polisi Lalu Lintas yang bertugas di depan Istana Merdeka.

Secara rinci, senjata api yang digunakan dalam insiden tersebut adalah senjata api genggam Five-Seven atau FN. Senjata tersebut umumnya menggunakan peluru berkaliber 5,7 milimeter.

Halaman:
Reporter: Antara