IHSG Sesi I Bertahan di Zona Hijau, Investor Borong Saham Perbankan

ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso/tom.
Pekerja melintas di depan layar yang menampilkan informasi pergerakan harga saham di Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Jumat (18/11/2022). Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat 37,2 poin atau 0,53 persen ke level 7.082,181 pada penutupan perdagangan akhir pekan.
Penulis: Zahwa Madjid
Editor: Lona Olavia
9/3/2023, 12.21 WIB

Mayoritas sektor saham Tanah Air berada dalam zona hijau. Dipimpin oleh sektor industri yang meningkat hingga 1,21%.

Saham seperti PT Astra International Tbk (ASII) naik 1,69% atau 100 poin menjadi Rp 6.025 per saham. Selanjutnya PT United Tractors Tbk (UNTR) naik 3,60% atau 950 poin menjadi Rp 27.350 per saham dan PT Global Mediacom Tbk (BMTR) naik 1,41% atau 4 poin menjadi Rp 288 per saham. 

Sektor lainnya yang berada dalam zona hijau adalah sektor kesehatan naik 1,07%, sektor industri kesehatan naik 1,21%, sektor keuangan naik 0,50%, sektor teknologi naik 0,12%, sektor energi naik 0,25%, sektor energi dasar naik 0,40%, dan sektor infrastruktur naik 0,53%.

Sedangkan sektor primer turun 0,09%, sektor properti turun 0,14%, sektor non primer turun 0,37%.

Top Gainer saham hari ini:

  • PT Saptausaha Gemilangindah Tbk (SAGE)
  • PT Visi Telekomunikasi Infrastruktur Tbk (GOLD)
  • PT Petrindo Jaya Kreasi Tbk (CUAN)
  • PT Menthobi Karyatama Raya Tbk (MKTR)
  • PT Toba Pulp Lestari Tbk (INRU)

Top Loser saham hari ini:

  • PT Lion Metal Works Tbk (LION)
  • PT Graha Layar Prima Tbk (BLTZ)
  • PT Makmur Berkah Amanda Tbk (AMAN)
  • PT Pradiksi Gunatama Tbk (PGUN)
  • PT Indah Prakasa Sentosa Tbk (INPS)
Halaman:
Reporter: Zahwa Madjid