Cadangan Devisa Naik, Rupiah Menguat ke 14.225 per Dolar AS

Agustiyanti
7 Agustus 2019, 16:54
rupiah, nilai tukar
ANTARA FOTO/PUSPA PERWITASARI
Nilai tukar rupiah pada perdagangan sore ini menguat ke posisi Rp14.225 per dolar AS.

Nilai tukar rupiah pada perdagangan sore ini, Rabu (7/8) menguat 0,36% atau 51,5 poin ke posisi Rp14.225 per dolar AS. Penguatan rupiah antara lain ditopang data cadangan devisa Indonesia pada Juli 2019 yang meningkat US$2,1 miliar menjadi US$125,9 miliar.

Adapun pada kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor), rupiah hari ini diperdagangkan di level Rp14.275 per dolar AS, melemah dari posisi kemarin Rp14.344 per dolar AS.

Selain rupiah, penguatan nilai tukar terdapat dolar AS juga dialami won Korea sebesar 0,05% dan ringgit Malaysia sebesar 0,04%.

(Baca: Pemerintah Tarik Utang, Cadangan Devisa Juli Naik US$ 2,1 Miliar )

Sementara mayoritas mata uang Asia justru melemah terhadap dolar AS. Yuan China masih melemah 0,36%, dolar Singapura 0,14%, dolar Hong Kong 0,05%, baht Thailand 0,31%, rupee India 0,01%, dan peso Filipina 0,55%.

Di sisi lain Euro dan Poundsterling juga melemah terhadap dolar AS masing-masing 0,13% dan 0,27%.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...